Digadang-gadang Gandeng Sudibyo, Zaiful Bokhari: Masih Ada Kemungkinan

img
Bupati Lamtim, Zaiful Bokhari dan Sudibyo./Arif

MOMENTUM, Metrokibang--Digadang-gadang akan berpasangan dengan Sudibyo pada Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Lampung Timur 9 Desember mendatang. Zaiful Bokhari menyatakan masih ada kemungkinan.

Hal itu disampaikan Bupati Lampung Timur Zaiful Bokhari saat menghadiri panen raya jagung di Kecamatan Metrokibang, Selasa (21-7-2020).

"Mungkin saja," ujar Zaiful Bokhari bersama Sudibyo yang juga anggota DPRD Lampung Timur itu.

Zaiful mengakui ada kemungkinan akan berpasangan dengan Sudibyo pada Pilbup mendatang. Masih menurut Bang Ipul--sapaan akrab Zaiful--menganai pasangan masih terbuka dan siap berpasangan dengan kandidat yang memiliki visi dan misi sama yakni menyejahterakan masyarakat. 

Terlebih, Sudibyo merupakan sahabat lamanya. "Kami memiliki visi dan misi sama demi membangun dan menyejahterakan masyarakat Lamtim," jelas Zaiful didampingi Sudibyo. 

Zaiful juga optimis bakal mendapat kendaraan politik untuk dapat maju pada Pilbup mendatang.

"Tunggu dan doakan saja, mudah-mudahan dalam waktu dekat ini rekomendasi sudah turun," pungkas Zaiful.

Sementara, Sudibyo menyatakan, kehadirannya pada panen raya karena Metrokibang merupakan daerah pemilihan (Dapil) saat mencalonkan diri sebagai anggota DPRD Lamtim.

Namun, Sudibyo juga menyatakan siap untuk mendampingi Zaiful Bokhari pada Pilbub mendatang.

"Bismillah, mohon doa restunya dari seluruh masyarakat Lamtim," kata Sudibyo.(**)

Laporan: Arif Fahrudin

Editor: Agus Setyawan






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos