MOMENTUM, Pringsewu--Kabupaten Pringsewu menjadi salah satu daerah penghasil ikan air tawar di Provinsi Lampung. Kecamatan Pagelaran menjadi sentra produksi ikan air tawar hasil budidaya di kabupaten setempat.
Wakil Bupati Pringsewu mengatakan, ikan air tawar hasil budidaya yang dilakukan para petani ikan di Kecamatan Pringsewu bukan hanya mencukupi kebutuhan lokal, tapi juga mensuplay kebutuhan daerah lainnya di Provinsi Lampung, bahkan dikirim ke luar provinsi," kata Wakil Bupati Pringsewu Fauzi memamparkan potensi perikan air tawar kabupaten setempat Koordinator Penasehat Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) Prof.Dr.Ir.Rokhmin Dahuri, di Hotel Novotel, Bandarlampung, Selasa (1-9-2020).
Menurut wabup, dalam waktu dekat beberapa Dirjen di Kementeri Perikanan akan datang ke Kabupaten Pringsewu.
"Mereka (dari KKP) ingin datang dengan maksud melihat dari dekat potensi perikanan yang ada di Pringsewu," kata Fauzi.
Pihak kementerian kelautan dan perikanan juga meminta Pemkab Pringsewu mengajukan usulan bantuan untuk program pengembangan budidaya perikanan air tawar.
"Ada beberapa program yang kemungkinan besar bisa ditindaklanjuti, diantaranya program Desa Mandiri, bantuan cold storage, nobil pendingin, serta bantuan pengadaan bibit ikan Lele, patin dan nila," ungkapnya.
Pada pertemuan itu Wabup Fauzi didampingi Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setdakab Johndrawadi dan Kabid Perikanan Disnakan Pringsewu Solihin. (**)
Laporan: Sulistiyo
Editor: Munizar
Editor: Harian Momentum