Cerita Politisi Usai Tumbang Pilkada

img
Antoni Imam (kiri), Tulus Purnomo (tengah), dan Johan Sulaiman. Foto: ist

MOMENTUM, Bandarlampung--Setiap kontestan yang maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tentu ingin menang. 

Tidak terkecuali tiga Anggota DPRD Lampung yang harus mundur dari jabatanya, demi maju Pilkada tahun 2020. 

Mereka adalah: Johan Sulaiman dan Tulus Purnomo Wibowo (calon Wakil Walikota Bandarlampung) serta Antoni Imam (calon Wakil Bupati Lampung Selatan).

Namun, nasib berkata lain. Kemenangan belum berpihak pada tiga calon kepala daerah tersebut.

Meski demikian, mereka mengaku ikhlas, menerima kenyataan. Ada hikmah di balik setiap peristiwa. 

Seperti yang disampaikan Johan Sulaiman, calon Wakil Walikota Bandarlampung pada Pilkada tahun 2020 mendampingi Rycko Menoza. 

Johan mengatakan, kini dia punya waktu luang yang panjang. Sehingga bisa berleha-leha dengan anak-istri dan ketiga cucunya. 

“Hikmah pertama, bisa lebih banyak bersama keluarga. Kalau kemarin jarang ketemu cucu. Karena pergi pagi, pulang malam. Sekarang saya bisa bermain dengan tiga cucu,” kata Johan kepada harianmomentum.com, Rabu (3-3-2021).

Selain itu, politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu punya waktu luang untuk merintis usaha baru. “Saya sedang mencoba untuk merintis usaha,” ujarnya.

Usaha tersebut, di antaranya bidang transportasi online, dan bidang pertanian. 

Saat ditanya apakah dia akan kembali maju di Pilkada atau Pemilihan Legislatif (Pileg) tahun 2024 mendatang, Johan belum memutuskannya.

“Wacana di 2024 belum kepikiran. Kita menikmati yang ada dulu. Bagaimana keputusan partai di 2024. Sebagai petugas partai kita sami’na wa atho’na (mendengar dan taat),” ungkapnya.

Hal senada disampaikan Tulus Purnomo Wibowo. Calon wakil walikota yang maju bersama Yusuf Kohar itu juga mengaku punya waktu luang untuk bersama keluarga tercinta. 

“Kita kembali ke laptop, yang pasti hari-hari banyak kumpul bareng keluarga,” ucap Tulus kepada Harianmomentum.com, Rabu (3-3-2021).

Selain itu, dia juga bisa banyak bersilaturahmi dengan keluarga yang berada di luar kota. “Jalan-jalan kita, melihat keluarga yang sudah lama tidak pernah ketemu,” tuturnya.

Kini politisi asal PDI-P itu juga banyak menghabiskan waktunya untuk aktivitas sosial. “Banyaklah aktivitas sosial kita. Di tengah masyarakat, di dunia pendidikan juga,” tuturnya.

Saat ditanya apakah dia akan maju di Pilkada atau Pileg pada 2024 mendatang, Tulus belum bisa memastikan. 

“Belum kepikiran. Kita lihat nantilah ya. Kita nikmati dulu yang ada sekarang,” ucapnya.

Calon Bupati Lampung Selatan di Pilkada 2020, Antoni Imam, juga meyakini bahwa ada hikmah dalam setiap peristiwa.

Jika dulu rutinitasnya disibukkan dalam agenda sosialisasi atau kampanye politik, kini Antoni punya waktu lebih luang untuk kumpul bareng keluarga tercinta.

“Waktu untuk keluarga pastinya lebih luang sekarang, kalau dibandingkan dengan dulu ya, saat masih jadi wakil rakyat. Apalagi saat jadi calon wakil bupati,” ucapnya.

Antoni kini kerap mengunggah aktivitas hariannya di jejaring sosial, facebook miliknya. 

Teranyar, politisi asal PKS itu mengunggah foto rumah aspirasi pada Selasa (2-3-2021).

Rumah aspirasi kerap dipakai Antoni sebagai posko perkumpulan warga ketika dia maju sebagai calon Wakil Bupati Kabupaten Lampung Selatan di Pilkada 2020.

“Suasana rumah aspirasi hari ini. Anak-anak memancing, bermain dan membaca. Ikut senang melihat keceriaan anak-anak,” tulis Antoni menyertai foto rumah aspirasi yang diunggahnya.

Menurut Antoni, diperlukan ruang ketiga bagi anak-anak untuk bisa bersosialisasi. “Terlebih dalam masa pandemi, sudah setahun tidak ada tatap muka di sekolah,” jelasnya.

Sehari sebelumnya, mantan anggota DPRD Provinsi Lampung itu juga sempat mengunggah foto kunjungannya ke Pondok Pesantren Syifa'ul Qulub Tombo Ati, di Kecamatan Jatiagung, Lampung Selatan.

“Di pondok ini ada Program Bina Kader Dakwah. Sebuah program yang bertujuan mencetak dai-dai andal. Ustadz Mumuy, Ustadzah Nabila dan Ustadzah Adel adalah beberap diantara pembinanya. Semoga sukses dan berkah selalu,” ucapnya dalam postingan facebook pada Senin 1 Maret 2021. (**)

Laporan: Agung Chandra Widi

Editor: Andi Panjaitan






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos