Darlian Pone Paparkan Pentingnya Penguasaan TIK dalam Mengisi Kemerdekaan

img
Anggota DPRD Provinsi Lampung Darlian Pone saat Sosialisasi Pembinaan Ideologi Pancasiladan dan Wawasan Kebangsaan di Kasui, Waykanan. Foto: ist

MOMENTUM, Bandarlampung--Untuk mengisi kemerdekaan dan turut serta dalam upaya pembelaan terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), generasi muda harus mampu menguasai Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) dengan baik.

Begitulah salah satu poin penting yang disampaikan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Lampung Darlian Pone saat menggelar Sosialisasi Pembinaan Ideologi Pancasiladan dan Wawasan Kebangsaan.

Acara yang diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan pembacaan Pancasila tersebut bertempat di Gedung Serba Guna Kampung Jayatinggi, Kecamatan Kasui, Kabupaten Waykanan pada Sabtu (29-5-2021).

Membuka pemaparannya, Darlian Pone yang juga Sekretaris Fraksi Golkar DPRD Lampung itu meneriakkan yel-yel penyemangat.

“Selamat pagi?” seru Darlian Pone. “Pagi-pagi,” teriak para hadirin, warga setempat yang menjadi peserta dalam acara tersebut.

Selanjutnya dalam penyampaiannya, Pone menegaskan betapa pentingnya pengamalan nilai-nilai Pancasila, yang menjadi pondasi dasar berdirinya NKRI.

Anak laki-laki dari pensiunan TNI itu juga menyatakan bahwa setiap warga negara harus memiliki jiwa patriot, rela berjuang dan tabah, sebagaimana para pahlawan terdahulu.

“Setiap warga negara berhak dan wajib turut serta dalam upaya-upaya membela negara,” tegas Pone, dalam sambutannya.

Jika dulu para pahlawan berjuang membela negara dengan senjata seadanya, tidak demikian di era sekarang.

Menurut Pone, generasi muda bangsa saat ini harus mampu membekali diri dengan penguasaan teknologi di berbagai bidang.

Termasuk membekali diri dengan kemampuan di bidang teknologi informasi dan komunikasi (TIK).

“Generasi muda harus mampu menguasai teknologi informasi dan komunikasi yang baik, agar dapat lebih maksimal di dalam mengisi kemerdekaan Negara Republik Indonesia,” papar Pone.

Melalui momentum Sosialisasi Pembinaan Ideologi Pancasiladan dan Wawasan Kebangsaan tersebut, Pone berharap tumbuh-kambangnya jiwa patriotisme di kalangan masyarakat, khususnya kaum muda di wilayah setempat.

Dalam sosialisasi, peserta tampak antusias, mendengarkan pemaparan yang disampaikan Pone dan beberapa narasumbar dalam kegiatan.

Pone banyak berinteraksi langsung dengan peserta dengan menyambangi tempat duduk mereka, bahkan sesekali mantan Ketua AMPG Lampung itu memanggil beberapa orang untuk menjawab pertanyaan seputar Ideologi Pancasila.(**)

Laporan/Editor: Agung Chandra Widi






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos