Gubernur Resmikan Dapur Umum Brigif 4 Marinir

img
Gubernur Arinal Djunaidi saat meninjau dapur umum Brigif 4 Marinir.

MOMENTUM, Bandarlampung--Gubernur Arinal Djunaidi meresmikan Dapur Umum Lapangan Brigif 4 Mars/BS Peduli Covid-19, yang berada di Jalan Gatot Subroto Bandarlampung, Jumat (30-7-2021).

Gubernur berharap dapur umum tersebut dapat membantu masyarakat yang menjalani isolasi mandiri.

"Mudah-mudahan masyarakat yang diisolasi mandiri dan masyarakat yang terdampak Covid-19 dapat terbantu dengan bantuan logistik dan teratasi," kata Arinal.

Dalam kesempatan itu, gubernur mengapresiasi Brigif 4 Mar/BS dan para donatur yang telah membangun dapur umum tersebut.

"Saya menyambut baik dan memberikan apresiasi yang tinggi kepada Brigif 4 Mar/BS dan para donatur dari beberapa perusahaan yang peduli dalam rangka penanganan Covid-19 di Provinsi Lampung ini," jelasnya.

Selain itu, Arinal mengajak bupati/walikota dan seluruh stakeholder untuk bersama-sama dan saling bahu-membahu dalam penanganan Covid-19 di Provinsi Lampung.

"Mari kita bersama-sama, bahu membahu memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Provinsi Lampung," ajaknya.

Diketahui, Dapur Umum tersebut menyiapkan 1.000 porsi yang akan diberikan kepada masyarakat terdampak covid-19 di tujuh Kecamatan Bandarlampung. (**)

Laporan/Editor: Agung DW






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos