Atlet Dayung Lampung Tembus Semifinal PON Papua

img

MOMENTUM, Jayapura--Setelah softball dan baseball, kontingen Lampung kembali meloloskan satu cabang olahraga ke semifinal PON XX Papua.

Atlet dayung Lampung Andi Arison yang turun di nomor MK1 1000 meter, berhasil masuk delapan pedayung terbaik dalam dua race babak penyisihan.

Dengan hasil itu, Andi mendapat tiket turun di babak semifinal sore ini (Senin, 27 September 2021).

Di semifinal, Andi harus bisa masuk dua besar untuk menembus babak final. Pelatih Dayung Lampung Wisnubroto mengatakan, peluang Andi untuk menembus final tetap terbuka. Karena foktor alam turut mempengaruhi hasil pertandingan

"Ya memang faktor alam menentukan gerakan atlet, karena ada bagian yang lebih dangkal terutama di lintasan enam yang bisa kandas karena air sedang surut," katanya.

Dia berharap, saat pertandingan semifinal, air laut pasang agar persaingan lebih ketat. "Mohon doa seluruh masyarakat Lampung, agar kita bisa menembus final dan meraih medali," harapnya.

Pertandingan cabor dayung PON XX dihelat di perairan laut Teluk Youtefa, Kota Jayapura. (**)

Laporan/Editor: Munizar






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos