MOMENTUM, Bandarlampung--Memasuki momen Natal dan tahun baru 2022, harga daging ayam di Kota Bandarlampung melambung.
Berdasarkan pantauan harianmomentum.com di sejumlah pasar yang di Kota Bandarlampung pada Jumat (10-12-2021), harga ayam ras maupun kampung naik cukup signifikan.
Di Pasar Rajabasa, harga ayam kampung yang awalnya Rp75ribu per ekor, saat ini menyentuh Rp83 ribu hingga Rp87ribu per ekor.
Sedangkan harga ayam ras naik sekitar Rp7 ribu hingga Rp10 ribu dari yang harga Rp31 ribu.
Marsiah, pedagang ayam potong mengatakan kenaikan harga dipicu naiknya permintaan, dan selalu terjadi di akhir tahun.
"Harganya bisa makin naik lagi semakin mendekat ke hari Natal dan tahun baru, karena pasti makin banyak acara," kata Marsiah kepada harianmomentum.com, Jumat (10-12-2021).
Dia juga mengatakan penjualannya meningkat memasuki momen nataru ini. "Alhamdulillah setiap hari selalu habis, kalaupun tidak habis yaa sisa 1 atau 2 ekor," katanya.
Kenaikan harga ayam potong juga terjadi di Pasar Pasir Gintung. Pedagang ayam potong, Sholifi mengatakan omzetnya naik hingga 40 persen memasuki Desember.
"Alhamdulillah harga ayam potong naik, dan banyak acara juga yang diadakan jadinya banyak pesanan jadi omzet saya meningkat," katanya.
Laporan: Glenn KS
Editor: M Furqon.
Editor: Harian Momentum