Sambut Milad ke-23, Forhati Lampung Gelar Ahad Berkah Berbagi Al-Quran

img
Pembagian AlQuran dalam rangka memperingati milad ke-23 Forhati Lampung.

MOMENTUM, Bandarlampung--Forum Alumni HMI-Wati (Forhati) genap berusia 23 tahun. Organisasi perempuan itu menggelar syukuran secara sederhana dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes) di Sekretariat HMI Cabang Bandarlampung, Minggu (16-1-2022).

Pemotongan nasi tumpeng sederhana menandai syukuran 23 tahun organisasi yang dipimpin Ketua Presidium Forhati Periodik I Dr Efa Rodiah Nur, M.H dan diserahkan kepada perwakilan KAHMI PW Lampung Kanda Iswan dan dilanjutkan pemberian tumpeng Kepada Ketua Presedium Forhati Periodik 2 dr Zam Zanariah,Sp.S.M.Kes serta Ketua Presedium Forhati Periodik 3 Dra.Erlina Fauzi,M.Pd.

“Momentum Milad ke-23 yang dilaksanakan oleh Forhati Wilayah Lampung berbarengan dengan kegiatan berupa "Ahad Berkah" yang dikemas dengan pembagian Al-Quran ke masjid-masjid dan dua pondok pesantren,” papar Dr Eva.

Dalam sambutannya, Dr Efa menekankan seluruh pengurus bahwa momentum milad Forhati harus menambah semangat juang untuk terus menebarkan kebaikan.

"Khoirunnas anfauhum linnas sebaik-baiknya manusia adalah mereka yang bisa memberikan manfaat kepada manusia lainnya, ucap Dr.Efa.

dr.Zam sangat mengapresiasi kegiatan yang digelar Forhati Lampung dalam rangka Milad ke-23 Forhati.

dr.Zam menyatakan bersyukur kepada Allah atas segala nikmat dan rahmat-Nya sehingga kita di beri kesehatan, keselamatan dan kesempatan untuk bersilaturrahmi dalam rangka syukuran milad Forhati ke-23.

“Semoga Allah SWT memberkahi dan meridhoi semua kerja kemashlahatan yang dilaksanakan Forhati Lampung,” tutur dr.Zam

“Harapan dan do’a saya semoga Forhati Kota Lampung dapat melaksanakan tugas tugas suci selalu mengabdi untuk masyarakat dan Negeri. Semoga Forhati dapat menebar kebaikan dan kebajikan untuk masyarakat Lampung. Selamat milad Forhati ke 23, jayalah Forhati,” kata dr.Zam.(**)






Editor: Agus Setyawan





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos