Anggaran Pembangunan Kecamatan Raman Utara Rp11,9 Miliar

img
Kecamatan Raman Utara Mendapat 11,9 Miliar Untuk Infrastruktur

MOMENTUM, Raman Utara--Pemerintah Kabupaten Lampung Timur (Lamtim) pada 2022 mengalokasikan dana Rp11,9 miliar untuk Kecamatan Raman Utara.

Hal itu terungkap dalam Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Raman Utara di Balai Desa Ratnadaya, Raman Utara, Senin (21-2-2022).

Bupati Lamtim, M Dawam Rahardjo mengatakan pemerintah daerah secara bertahap akan memperbaiki infrastruktur yang rusak. "Meskipun belum merata, pemerintah berusaha memperbaiki infrstruktur secara bertahap," ujarnya.

Dawam meminta aparatur desa kompak dalam menjalankan pemerintahan agar program pembangunan berjalan dengan baik.

Sementara Camat Raman Utara Sunaryo mengharapkan musrenbang dapat menjadi sarana bagi kepala desa dan peserta menyampaikan usulan pembangunan tahun 2023.

Menurut dia, selain infrastruktur, pembangunan juga menyangku tmasalah sosial, kesejahteraan, pemberdayaan masyarakat, ketahanan pangan, kesehatan, dan pemberdayaan perempuan. (*)






Editor: Muhammad Furqon





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos