Pastikan Pilkakam Aman dan Kondusif, Musa Ahmad Tinjau TPS

img
Bupati Lampung Tengah, Musa Ahmad meninjau TPS Pilkakam Serentak 2022.

MOMENTUM, Gunungsugih--Pemilihan Kepala Kampung (Pilkakam) serentak di Kabupaten Lampung Tengah (Lamteng) berlangsung aman dan kondusif.

Hal itu disampaikan Bupati Musa Ahmad saat meninjau tempat pemungutan suara (TPS) Pilkakam serentak, Rabu (24-8-2022).

Untuk memastikan situasi aman, dan kondusif serta panitia Pilkakam serentak bersikap netral, Bupati Musa Ahmad bersama Kapolres AKBP Doffei Fahlevi Sanjaya, Dandim 0411/Kota Metro Letkol Inf Sihono, Danyon B Pelopor, Kompol Saifullah, dan Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Adi Sriyono, meninjau langsung ke TPS yang ada di lima kampung yakni, Wates, Terbanggiagung, Fajarbulan, Terbanggibesar dan Indra Putra Subing, Rabu (24-8-2022).

Bupati Musa mengingatkan, para panitia Pilkakam serentak di setiap TPS yang dikunjungi agar benar-benar bersikap netral.

“Tolong dicermati, dengan baik pelaksanaanya. Sehingga harapan saya, betul-betul pemilihan yang dilaksanakan bisa berjalan dengan baik secara langsung, dan menghasilkan para kepala kampung (Kakam) di Lamteng yang terbaik, sesuai harapan masyarakat,” ujarnya.

Kapolres Lamteng, AKBP Doffie Fahlevi Sanjaya menyatakan, Pilkakam serentak adalah pesta demokrasi rakyat, oleh karena itu semua harus sportif, agar situasi aman, dan lancar hingga perhitungan dan pengumuman.

“Saya berharap kepada seluruh masyarakat, tokoh adat, dan agama saling menjaga satu sama lain. Jangan sampai, kita melakukan tindakan-tindakan yang dapat menimbulkan gangguan Kamtibmas,” kata Kapolres.

AKBP Doffie juga mengajak seluruh tokoh masing-masing, mendukung Pilkakam demi kebaikan Kabupaten Lamteng.

“Kita sama-sama mendukung, kelancaran untuk Kabupaten Lamteng yang lebih baik lagi,” pungkasnya. 

Untuk diketahui, kampung yang melaksanakan Pilkakam serentak berjumlah 82 kampung di 27 kecamatan se Kabupaten Lampung Tengah. 

Dari data itu, 77 kampung melaksanakan Pilkakam secara manual sedangkan lima kampung melaksanakan Pilkakam secara e-voting yaitu Kampung Wates Kecamatan Bumiratunuban, Kampung Kalisari Kecamatan Kalirejo, Kampung Gunungagung Kecamatan Anak Tuha, Kampung Pujo Basuki Kecamatan Trimurjo dan Kampung Restubuana Kecamatan Rumbia.

Sementara jumlah calon Kepala Kampung 275 orang yang terdiri dari 248 laki-laki dan 27 perempuan. (**)






Editor: Agus Setyawan





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos