Orang Gila Resahkan Warga, Pemkot Diminta Segera Bertindak

img
Orang dengan gangguan jiwa atau gila berkeliaran di daerah 16c Metro dan sering mengganggu warga

MOMENTUM, Metro--Orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) meresahkan warga sekitar Jalan Soekarno Hatta 16c Kelurahan Mulyojati, Kecamatan Metro Barat.

Salah satu pedagang di depan Lapangan 16c, Septia mengatakan, ODGJ tersebut kerap mengganggu warga ataupun pengendara yang melintas di jalan.

"Kalau berhenti dia teriak-teriak sambil marah-marah dengan orang yang lewat mengendarai motor," kata dia, Kamis (8-12-2022).

Dia menambahkan, ODGJ tersebut juga tak ragu melukai warga dengan melempar batu.

Hal senada di katakan oleh pedagang yang berada di lampu merah 16c, Parman. "Orang gila itu memang sering lewat bolak-balik dan memang saya melihat dia memegang batu. Batunya di gulung-gulung di bajunya," ucapnya.

"Waktu itu pernah kejadian ada anak kecil yang di lempar batu sama dia sampai kepalanya pecah dan masuk rumah sakit sampai operasi," ujarnya.

"Rumah orang tua yang di lempar itu gak jauh dari tepat di depan taman terminal tetapi setelah kejadian ngelempar itu orang gila itu langsung menghilang tapi kemarin lusa itu orang itu keliatan lagi berkeliaran di sini," katanya.

Di tempat yang berbeda, Fitri Handayani, mengatakan anaknya pernah menjadi korban lemparan batu ODGJ beberapa waktu lalu.

"Anak saya langsung kami bawa puskesmas tapi seminggu kemudian kembali kami bawa ke puskesmas 16c namun dirujuk ke rumah sakit. Orang gila itu sering ngamuk serta melemparkan batu ke warung dan gerobak di sekitar depan lapangan 16c," keluhnya.

Warga meminta dinas terkait segera menangani agar tidak meresahkan warga. Kalau bisa ya di pegang dan dibawa karena sangat meresah kan ini sudah ada korban anak saya.

"Bukan hanya orang gila yang disini aja tapi semua yang ada di Kota Metro karena kan kita tidak tau mereka jahat atau tidak tapi buktinya ini anak saya sudah menjadi korban," katanya.(**)






Editor: Muhammad Furqon





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos