PDIP Tetap Nomor 3, Bambang: Terima Kasih Pemerintah

img
Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) PDIP Bambang Wuryanto atau Bambang Pacul menerima nomor urut hasil pengundian.

MOMENTUM, Jakarta--Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) PDIP Bambang Wuryanto atau Bambang Pacul menyampaikan terima kasih kepada pemerintah yang telah mengakomodasi keinginan partai tetap menggunakan nomor urut lama pada Pemilu 2024.

Menurut Bambang, berkat Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-undang (Perppu) Nomor 1 tahun 2022 tentang Pemilu yang diteken Presiden RI Joko Widodo (Jokowi), memberikan opsi kepada partai yang ingin tetap memakai pada nomor lama pada Pemilu 2019.

"PDI Perjuangan juga berterima kasih kepada KPU pada kawan-kawan partai dan kepada pemerintah yang sudah memberikan Perppu, sehingga nomor urut kita masih di angka 3," ujar Bambang usai menerima bingkai nomor urut hasil pengundian dan penetapan partai Pemilu 2024, Rabu (14-12-2022).

Baca Juga: Ini 17 Partai Peserta Pemilu 2024, Berikut Nomor Urutnya

Sehingga, kata Bambang, PDIP tidak kehilangan lambang semboyan salam tiga metal. Bambang juga berkelakar semoga nomor urut tiga ini sebagai harapan PDIP bisa kembali menang atau hattrick pada Pemilu 2024.

"Harapan kita kita masih metal, karena memang pesan kami mudah-mudahan teman-teman ikhlas memberikan kepada kami hattrick, tetapi kami sangat yakin bahwa seluruh peserta pertandingan akan mempersiapkan diri," ujarnya.

Bambang mengatakan, PDIP juga siap berkontestasi pada Pemilu 2024 bersaing dengan 16 partai politik secara nasional lainnya. "Kita kaget ketika di Piala Dunia kemarin Jepang menggulung Jerman, pendatang baru bisa menggulung Tim Panzer jadi bersiap-siap kami tidak ingin kegulung. Oleh karena itu kita bersiap siap," ujarnya.

KPU menggelar pengundian nomor urut partai politik peserta Pemilu 2024. Partai yang sudah ada kursi di DPR memilih nomor urut Pemilu 2019 sebelumnya, sedangkan partai non-parlemen dan partai baru dapat nomor baru pada Pemilu 2024.

Pengundian nomor urut partai politik peserta Pemilu 2024 digelar di Gedung KPU, Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (14-12-2022) malam.

Pengundian dipimpin langsung oleh Ketua KPU Hasyim Asy'ari.

Turut hadir pula sejumlah pimpinan partai politik peserta Pemilu 2024. Partai yang sudah berada di parlemen tidak mengambil nomor undian, sebab mereka memilih nomor sebelumnya.(**)

Berikut nomor urut parpol peserta Pemilu 2024: 

1 Partai Kebangkitan Bangsa (PKB)

2 Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra)

3 Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan)

4 Partai Golongan Karya (Golkar)

5 Partai Nasional Demokrat (Nasdem)

6 Partai Buruh

7 Partai Gelombang Rakyat Indonesia (Gelora)

8 Partai Keadilan Sejahtera (PKS)

9 Partai Kebangkitan Nusantara (PKN)

10 Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura)

11 Partai Garda Perubahan Indonesia (Garuda)

12 Partai Amanat Nasional (PAN)

13 Partai Bulan Bintang (PBB)

14 Partai Demokrat

15 Partai Solidaritas Indonesia (PSI)

16 Partai Perindo

17 Partai Persatuan Pembangunan (PPP)






Editor: Agus Setyawan





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos