Rentenir Mengaku KSP, Diskoperindag Minta Masyarakat Lapor

img
Kasi Koperasi Dinas Koperindag Tubaba Amin. Foto Ferki

Harianmomentum.com-- Menyikapi adanya keluhan warga terkait praktik lintah darat dengan kedok koperasi simpan pinjam (KSP), Kasi Koperasi Dinas Koperindag Tubaba Amin angkat bicara. 

“Kami minta masyarakat melaporkan kepada kami jika ada rentenir yang menawarkan pinjaman dengan kedok koperasi simpan pinjam. Nanti pasti kami tindaklanjuti,”  ujar Amin, Selasa (5/12).

 

Ia menjelaskan, sebanyak 141 koperasi yang sudah berbadan hukum berada di Tubaba. Namun saat ini yang aktif hanya 30 koperasi.

 

“Jika nanti ditemukan rentenir menngaku dari koperasi yang sudah tidak aktif atau koperasi fiktif, maka bisa kami laporkan ke aparat hukum,” tambahnya. (frk)






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos