MOMENTUM, Bandarlampung--Gubernur Rahmat Mirzani Djausal didampingi Wakil Gubernur Jihan Nurlela melakukan briefing bersama pejabat eselon II dan III di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung.
Briefing tersebut dalam rangka mengenalkan program kerja Mirza-Jihan kepada pejabat di lingkungan Pemprov Lampung, Senin (3-3-2025).
"Ini pertama kalinya saya masuk kantor. Kami silaturahmi dengan eselon II, III dan UPTD. Kita juga briefing singkat apa saja yang akan kita lakukan selama lima tahun ke depan," kata MIrza.
Dia menjelaskan, ada beberapa program prioritas yang akan diimplementasikan dalam waktu dekat.
Diantaranya perbaikan beberapa ruas jalan di Lampung yang selalu menjadi sorotan publik.
"Kurasakan jalan adalah masalah besar. Jadi kita akan secepatnya meminta segera diselesaikan," jelasnya.
Kemudian, dia memastikan akan menyukseskan program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang dicanangkan Presiden Prabowo Subianto.
"Kami harus mempersiapkan sumber daya pangan kita dengan baik dan cepat," ujarnya.
Selain itu, dia mengatakan, akan memperkuat Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) sebagai salah satu garda terdepan didalam pembangunan dan pengungkit ekonomi.
"Kami yakin kedepannya BUMDes akan menjadi salah satu garda terdepan dalam pembangunan dan daya ungkit ekonomi dalam pemerintahan Prabowo. Fokus kami membangun dari desa," sebutnya. (**)
Editor: Agung Darma Wijaya