Wabup Lambar Buka Musrenbang Kecamatan Sukau

img
Ilustrasi. Foto: net

Harianmomentum.com--Wakil Bupati (wabup) Lampung Barat (Lambar) Mad Hasnurin membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan Sukau Tahun 2018, Senin (5/2).

Wabup mengatakan, musrenbang merupakan forum perencanaan pembangunan yang wajib dilaksanakan setiap tahun oleh masing-masing kecamatan. 

 

“Kegiatan ini bertujuan menjaring dan menampung spirasi masyarakat  terkait pelaksanaan program pembangunan di tingkat kecamatan,” kata wabup.

Dia berharap, kegiatan tersebut menghasilkan kesepakatan berupa program pembangunan prioritas, sesuai kebutuhan masyarakat. 

 

“Hasil musrenbang ini selanjutnya disampaikan pada musrenbang tingkat kabupaten untuk  digodok oleh Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA). Baru setelah itu disetuji oleh bupati dan dilaksanakan dalam bentuk kegiatan pembangunan,” terangnya.

Dia menambahkan, program-program prioritas yang dihasilkan dalam musrenbang akan menjadi dasar penyusunan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioritas Serta Plafon Anggaran Sementara (PPAS) APBD Kabupaten Lampung Barat tahun 2018.

Hadir pada kegiatan tersebut, para kepala organisasi perangkat daerah dan para peratin (kepala desa) se-kecamatan setempat. (lem)

 






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos