Keterangan Kadisdik Bandarlampung Tidak Konsisten

img
Proses klarifikasi Kadisdik Kota Bandarlampung Daniel Marsudi di Bawaslu.// Agung DW

Harianmomentum.com--Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kota Bandarlampung Daniel Marsudi tidak konsisten dalam memberikan keterangan terkait dugaan memobilisasi Aparatur Sipil Negara (ASN) pada kampanye Calon Presiden (Capres) Joko Widodo.

Alasannya, keterangan yang diberikan Daniel kepada media berbeda dengan yang disampaikannya pada Bawaslu Bandarlampung, Rabu (5/12).

Saat memberikan keterangan kepada Bawaslu, Daniel mengakui bahwa mengintruksikan ASN menghadiri kegiatan jalan sehat bersama Jokowi.

Baca juga: Dipanggil Bawaslu, Ini Pengakuan Kadisdik Bandarlampung

Namun begitu, dia tidak mengetahui bahwa kegiatan tersebut merupakan agenda kampanye dari capres nomor urut 01 itu.

Hal itu pun dibenarkan Ketua Bawaslu Kota Bandarlampung Candrawansah usai proses klarifikasi.

Sedangkan, saat diwawancarai wartawan, Daniel justru membantah bahwa mengintruksikan ASN untuk hadir.

Secara pribadi, dia mengakui bahwa menghadiri kegiatan tersebut. Alasannya, sebagai warga negara, dia bangga Presiden Jokowi datang ke Lampung.

"Tidak pernah. Saya hadir sendiri secara pribadi, karena Pak Jokowi adalah Presiden. Saya tidak tahu kalau itu kampanye," ujarnya. (adw)






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos