Kapolres Ajak Anggotanya Tingkatkan Pelayanan Masyarakat

img
AKBP Hesmu Baroto. Foto. Glh.

Harianmomentum.com--Kapolres Tanggamus AKBP Hesmu Baroto meminta Bhabinkamtibmas untuk mengingat kembali tugas pokok dan fungsinya dalam melayani masyarakat.

Polri adalah organisasi dinamis karena tugasnya menjaga keamanan umum (pblic safety). Untuk mewujudkan keamanan dan ketertiban, bergantung pada faktor yang beragam dan berubah-ubah.

Hal itu dikatakan Hesmu Baroto pada saat memimpin apel Bhabinkamtibmas Polres Tanggamus dan jajarannya di lapangan mapolres setempat, Rabu (16-1-19).

"Mari bersama-sama saling mengingat kembali bahwa Bhabinkamtibmas adalah ujung tombak Polri di masyarakat," ajaknya.

Hesnu yang baru sembilan hari itu menjadi Kapolres Tanggamus itu, juga berpesan kepada Bhabinkamtibmas untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. 

"Sebagai ujung tombak dan etalase Polri, selaku pimpinan Kami berharap banyak kepada rekan-rekan Bhabinkamtibmas untuk lebih meningkatkan pelayanan sebagai pelindung, pengayom dan pelayan serta pemecah masalah-masalah di tinggkat pekon/desa," pesannya.

Usai memberikan arahan, Kapolres didampingi para Kabag dan Kasat Binmas Hi. Irfansyah Panjaitan memeriksa kendaraan operasional Bhabinkamtibmas.

Irfansyah selaku penanggung jawab kegiatan menjelaskan pemeriksaan kendaraan dinas meliputi kelengkapan, kebersihan kendaraan.

"Hasil pemeriksaan kendaraan seluruhnya baik dan dalam kondisi lengkap serta kebersihan juga baik," ujarnya.

Disebutkan, di Polres Tanggamus memiliki 193 Bhabinkamtibmas yang bertugas di Kabupaten Tanggamus sebanyak 103 personel dan di Pringsewu 90 personel. (glh/jal).






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos