Tiga Kader PDIP Lampung Siap Maju Pilkada 2020

img
Eva Dwiana di Hotel Sheraton//acw

Harianmomentum.com--Tiga kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Lampung telah membulatkan tekadnya untuk mencalonkan diri pada Pilkada 2020.

Ketiga kader tersebut yaitu: Eva Dwiana yang siap mencalonkan diri sebagai Walikota Bandarlampung, Loekman Djoyosoemarto sebagai calon Bupati Lampung Tengah dan Nanang Ermanto sebagai calon Bupati Lampung Selatan.

Kesiapan untuk maju dalam Pilkada 2020 diutarakan mereka saat diwawancarai usai rapat kerja daerah (Rakerda) IV, Dewan Pimpinan Daerah (DPD)  PDIP Lampung di Hotel Sheraton, Bandarlampung, Kamis (27-6-2019).

“Insyaallah bunda akan maju (pilwakot). Bunda harus melanjutkan program-program yang sudah berjalan,” kata Eva.

Terkait wakil, Eva menunggu arahan partai politik (parpol). “Bunda ini nurut saja, apa kata parpol, itu pasti yang terbaik,” jelasnya.

Baca juga: Idham Samawi Puji DPD PDIP Lampung

Hal senada disampaikan Nanang Ermanto. Dia juga menyatakan telah siap untuk berkompetisi di wilayah Lampung Selatan pada Pilkada 2020.

“Saya siap maju, maju sebagai calon bupati. Apalagi ini adalah amanat partai,” kata Plt. Bupati Lamsel itu.

Menurut dia, persiapan menuju Pilkada di Lamsel telah dilakukannya sejak lama. “Selama ini kan saya sudah sering turun ke masyarakat. Lagi pula itu sudah menjadi tugas dan kewajiban saya sebagai Plt,” jelasnya.

Loekman Djoyosoemarto juga menyatakan kesiapannya. “Doakan saja agar saya benar-benar siap maju. Doakan juga menang ya,” kata Bupati Lampung Tengah itu.(acw)






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos