Pilgub Lampung 2018, Bahu Nasdem Dorong Mustafa Maju

img
Ketua Bahu DPW Partai Nasdem Lampung, Wahrul Fauzi Silalahi, menyampaikan dukungan terkait pencalonan Mustafa sebagai Gubernur Lampung mendatang. Foto: dok. H-momen

Harianmomentum-Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Lampung, Mustafa beberapa hari lalu sudah menyatakan tidak akan maju sebagai calon Gubernur Lampung dalam pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak tahun 2018.


Meski demikian dorongan, agar Bupati Lampung Tengah itu tetap maju sebagai calon gubernur terus mengalir dari bebagai elemen, termasuk dari internal Partai Nasdem.


Dorongan dari internal partai itu, diantaranya datang Bantuan Nukum (Bahu) DPW Partai Nasdem Lampung.


"Sebagai kader partai, pada prinsipnya kita tetap mendukung dan mendorong beliau (Mustafa) maju pada Pilgub 2018 mendatang,"kata Ketua Bahu DPW Nasdem Lampung, Wahrul Fauzi Silalahi, Senin (6/3).


Meski demikian, Mantan Ketua Lembaga Bantuan Hukum Bandarlampung itu, tetap menyerahkan keputusan penetapan calon gubernur yang akan diusung, sesuai mekanisme yang berlaku di Partai Nasdem.


"Kalau arah politik itu tetap diserahkan kepada partai, yakni Ketua DPW Nasdem sendiri. Kita hakikatnya mendukung dan siap memenangkan siapa pun calon yang nanti akan diusung," terangnya.

Sebulumnya, dukungan agar Mustafa maju sebagai calon gubernur juga disampaikan Sekretaris DPW Nasdem Lampung, Fauzan Sibron.


Fauzan mengapresiasi elemen masyarakat yang mendukung Mustafa maju sebagai calon gubernur.

"Kita mengapresiasi masyarakat yang memberikan dukungan agar Ketua Partai Nasdem Lampung (Mustafa) maju sebagai calon gubernur,“ kata Fauzan.

 
Dia menerangkan, Partai Nasdem akan menjadikan dukungan yang disampaikan masyarakat itu, sebagai bahan pertimbangan untuk menetapkan calon gubernur yang akan diusung. 


“Kita akan lakukan survey dan kajian terhadap elektabilitas dan popularitas calon yang diajukan masyarakat,“  terangnya.


Diketahui, nama Mustafa ramai disebut dalam sejumlah akun media sosial sebagai salah satu kandidat kuat calon Gubernur atau Wakil Gubernur Lampung mendatang

.  

Beberapa akun media sosial facebook dan twitter ada yang memasangkan nama Mustafa dengan nama Wali Kota Bandarlampng, Herman HN  dengan jargon singkata Lamung Mantaf (Herman- Mustafa). (man)






Editor: Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos