Disdik Pesawaran Usulkan Guru Jadi Prioritas Penerima Vaksin Covid-19

img
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Pesawaran Fauzan Suaidi

MOMENTUM, Gedongtataan--Bukan hanya para tenaga kesehatan yang akan menjadi prioritas utama vaksinasi covid-19 perdana di Kabupaten Pesawaran pada bulan Februari mendatang. Para guru atau tenaga pendidik dan kependidikan pun diajukan menjadi salah kelompok prioritas penerima vaksinasi tersebut.

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Pesawaran Fauzan Suaidi mengatakan, saat ini pihaknya sedang mengajukan tujuh ribu tenaga pendidik dan kependidikan di kabupaten untuk menerima suntikan vaksin covid-19.

"Ada tujuh ribu tenaga pendidikan yang kita ajukan ke Satgas Covid-19 untuk menerima vaksin," kata Fauzan Suaidi pada Harianmomentum.com, Rabu (20-1-2021).  

Menurut dia, tenaga pendidik dan kependidikan memang semestinya menjadi salah satu prioritas penerima vaksin. Mengingat tugas mereka yang akan langsung kontak dengan siswa, jika kegiatan belajar tatap muka langsung dimulai. 

"Tenaga pendidik inikan nantinya mengajarkan banyak siswa di sekolah ketika KBM tatap muka sudah dimulai, maka dari itu perlu adanya vaksinasi untuk keamanan mereka dan para siswa," terangnya.

Untuk meyakinkan para guru dan tenaga kependidikan tersebut, Fauzan menyatakan siap menjadi orang pertama dalam jajaran disdik yang divaksin covid-19. 

"Kemarin kan Forkopimda ditunjuk untuk mendapampingi pak Bupati Pesawaran saat melakukan vaksin. Nah, saya juga siap divaksin," katanya.

Meski demikian, dia belum bisa memastikan apakah pengajuan prioritas vaksinasi untuk para guru itu disetuji atau tidak. "Memang kepastian kapan belum ada kabar hingga kini. Belum ada kepastian prioritas untuk pemberian kepada tenaga pendidik, mudah-mudahan disetujui," harapnya. (**)

Laporan: Rifat Arif

Editor: Munizar






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos