Rapat Paripurna DPRD Pesawaran, Dendi Sampaikan Visi Misi Pembangunan

img
Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona (tengah) bersama pimpinan DPRD kabupaten setempat

MOMENTUM, Gedongtataan--Hari pertama bertugas sebagai Bupati Pesawaran periode 2021-2024, Dendi Ramadhona menghadiri rapat paripurna istimewa DPRD setempat, Senin (1-3-2021).

Rapat paripurna yang dipimpin Ketua DPRD setempat  Suprapto itu mengagendakan penyampaian pidato perdana Bupati Pesawaran hasil pilkada tahun 2020. 

Kepada anggota DPRD Kabupaten Pesawaran, Dendi Ramadhona menyampaikan program kerja utama yang dikemas dalam konsep Panca Cita Pembangunan.

Panca Cita Pembangunan Kabupaten Pesawaran yang akan dilaksanakan pasangan Bupati Dendi Ramadhona dan Wakil Bupati Marzukit itu, meliputi: misi mewujudkan tata kelola pemerintahan yang efektif dan layanan publik yang berkualitas, akuntabel dan berkinerja tinggi.

Misi tersebut bertujuan meningkatkan Indeks Reformasi Birokrasi dengan memantapkan tata kelola pemerintahan yang lebih baik, melalui terobosan kinerja secara terpadu.

Selanjutnya,  menyediakan sarana dan infrastruktur secara berkelanjutan dan berkualitas yang berkeadilan dan merata. Mewujudkan sumber daya manusia yang sehat jasmani dan rohani, cerdas, unggul, berkarakter dan berdaya Saing.

Lalu, program peningkatkan pembangunan ekonomi untuk memperkuat perekonomian daerah.  Misi ini bertujuanmeningkatan pertumbuhan ekonomi daerah dengan mengoptimalkan pemanfaatan sumberdaya lokal untuk meningkatkan pendapatan daerah dan masyarakat. 

Program terakhir adalah, mewujudkan desa mandiri sebagai titik berat pembangunan berbasis kemasyarakatan dan potensi lokal yang berlandaskan pemberdayaan masyarakat.

"Misi Panca Cita itu kita laksanakan untuk mencapai visi Kabupaten Pesawaran Lebih Maju dan Sejahtera dengan Masyarakat yang Produktif," kata Dendi.

Meski demikian, menurut dia misi Panca cita Pembangunan itu masih bersifat makro dan perlu diterjemahkan dalam bentuk teknis pelaksanaan.

"Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama, bahu-membahu dengan memberikan saran dan masukan dalam percepatan menyusun Penjabarannya ke dalam Dokumen Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Pesawaran," terangnya.

Pada kesempatan tersebut, Ketua DPRD Pesawaran Suprapto menyampaikan, selamat kepada pasangan Dendi-Marzuki yang telah mendapat amanah dari masyarakat untuk memimpin kelanjutan program pembangunan di kabupaten setempat. 

"Mewakili seluruh pimpinan dan anggota DPRD, saya mengucapkan selamat dan sukses untuk amanah yang diemban pak Dendi Ramadhona dan pak Marzuki. Semoga dapat membawa Pesawaran lebi maju dan sejahtera sesuai dengan visi dan misi yang dicanangkan," kata Suprapto.

Rapat paripurana DPRD Pesawaran itu juga dihadiri jajaran forum komunikasi pimpinan daerah setempat. (**)

Laporan: Rifat Arif

Editor: Munizar






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos