Panen Melon, Bupati Pesawaran Apresiasi Program Ketahanan Pangan Brigif 4 Marinir/BS

img
Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona bersama Danbrigif 4 Marinir/BS Kolonel (mar) Nawawi, panen buah melon

MOMENTUM, Padangcermin—Pemerintah Kabupaten Pesawaran mengapresiasi program ketahanan pangan yang dilaksanakan Brigade Infanteri (Brigif) 4 Marinir/Berdiri Sendiri (BS).

Apresiasi itu disampaikan Bupati Dendi Ramadhona saat meninjau pelaksanaan program ketahanan pangan di kawasan Markas Brigif 4 Marinir/BS, Desa Piabung, Kecamatan Padangcermin, Kabupaten Pesawaran, Jumat (26-3-2021).

Menurut bupati,  personel Brigif 4 Marinir/BS telah memberi contoh, sekaligus motivasi bagi masyarakat dan pemerintah daerah, untuk mengembangkan program ketahanan pangan berintegiritas dan mandiri.

Program tersebut sejalan dengan upaya pemerintah untuk memulihkan perekonomian nasional, yang melemah akibat pandemi covid-19.

"Personel marinir berhasil memberikan contoh pada masyarakat untuk semangat membangun ketahanan pangan secara mandiri dan berintegritas. Ini tentu juga memotivasi Pemkab Pesawaran untuk mengembangkan potensi sebagai lumbung ketahanan pangan Indonesia bagian barat,” kata bupati.

Dia juga menyatakan, Pemkab Pesawaran siap mendukung dan bekerjasama dengan Brigif 4 Marinir/BS dalam mengembangkan program ketahanan pangan berintegritas.

"Kami siap mendukung dan bekerjasama untuk mengembangkan program ini. Tentunya sesuai dengan kewenangan pemkab. Kami juga akan berikan bantuan berupa traktor dan alat pompa air, setelah panen nanti ada bantuan alat bantu panen,” kata Dendi.

Komandan Brigif 4 Marinir/BS Kolonel (mar) Nawawi menyampaikan terima kasih kesiapan Pemkab Pesawaran mendukungvdan memberikan bantaun untuk mengembangkan program ketahanan pangan tersebut.

“Kerjasama antara Pemkab Pesawaran dan Marinir akan terus dijaga,  baik dalam hal ketahanan wilayah juga ketahanan pangan. Selama ini dukungan dari oemkab sangat membantu keberhasilan program ketahanan pangan yang kami laksanakan,” kata Danbrigif.

“Selain panen buah melon, kami juga mulai mencoba pengembangan budidaya ikan. Ada dua kolam yang hari ini mulai kita tabur benih. Setiap kolam kita tabur 50 ribu benih ikan," ungkapnya. (**)

Laporan: Rifat Arif
Editor: Munizar






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos