MOMENTUM, Jayapura--Angkat besi kembali menambah perolehan satu medali perak untuk kontingen Lampung di PON XX Papua, Sabtu (9-10-2021).
Tambahan satu medali perak itu disumbangkan lifter Bayu Saputra pada pertandingan terakhir cabor angkat besi PON XX Papua yang berlangsung di Gedung Auditorium, Universitas Cendrawasih, Kota Jayapura.
Bertanding pada kelas di atas 109 kg, Bayu mencatat total angkatan 330 kg: snatch 154 kg dan 176 kg clean and jerk.
Medali emas, direbut lifter Jambi Muhammad Rifki Ramadhan dengan total angkatan 332 kg: 145 kg snatch dan 187 kg clean and jerk.
Sedangkan lifter Jawa Timur Muhammad Reynaldi Jaenal yang mencatat total angkatan 315 kilogram: 140 kg snatch dan 175 clean and jerk, harus puas dengan medali perunggu.
Medali perak yang disabet Bayu Saputra itu, merupakan yang kelima untuk kontingen Lampung atau yang kedua dan terakhir dari cabor angkat besi.
Dua lifter Lampung yang juga turun pada pertandingan terakhir cabor angkat besi PON XX Papua: Beti Feriyani kelas 87 kg putri dan Rahmat Hidayat kelas 109 kg putra, belum berhasil meraih medali.
Sebelumnya, cabor angkat besi telah menyumbang satu emas, satu perak dan satu perunggu. Medali emas cabor angkat besi disumbangkan lifter Muhammad Halim Setiawan yang turun di kelas 61 kilogram putra. Sedangkan medali perak pertama dari cabor angkat besi disumbangkan Lifter Lampung Fena Yuliani yang turun di kelas 76 kilogram putri. (**)
Laporan/Editor: munizar
Editor: Harian Momentum