MOMENTUM, Panaragan--Pemkab Tulangbawang Barat (Tubaba) meliburkan seluruh sekolah saat pelaksanaan pemilihan kepala tiyuh (pilkati) serentak pada 9 Desember mendatang.
Kebijakan itu tertuang dalam Surat Edaran (SE) Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Tubaba, Nomor: 140/295/II. 13/TUBABA/2021 tanggal 1 Desember 2021 tentang liburnya sekolah tingkat SD, SLTP, dan SLTA.
"Tujuannya adalah untuk turut menyukseskan pilkati serentak di Tubaba," ungkap Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Tubaba Abdul Rohman, Selasa (7-12-2021).
Rohman menjelaskan, SE tersebut berdasarkan kesepakatan dari Sekretariat Pemkab Tubaba melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Tiyuh (PMDT) agar para siswa/i belajar dari rumah pada 9 Desember mendatang.
"Anak sekolah bukan berarti libur total. Namun, mereka tetap belajar secara daring," katanya. (*)
Laporan: Solihin
Editor: M Furqon.
Editor: Harian Momentum