MOMENTUM, Bandarlampung--Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas mengumumkan kuota haji Indonesia tahun ini 100.051 jemaah.
Hal itu, disampaikan Yaqut pada malam Peringatan Nuzulul Quran Tingkat Kenegaraan, di Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Jakarta, Selasa (19-4-2022) malam.
Menurut dia, kuota haji 100.051 jemaah itu, merupakan hasil kesepakatan antara Pemerintah Indonesia dengan Kerajaan Arab Saudi.
"Alhamdulillah berkat ikhtiar kita semua, tahun ini kita berangkatkan kembali jemaah haji dengan kuota 100.051 jemaah dan 1.901 petugas haji," kata Yaqut.
Menurut dia, kloter pertama pemberangkatan dari tanah air, akan dilaksanakan pada 4 Juni mendatang.
Menanggapi hal itu, Kabid Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Lampung, M Ansori mengaku, hingga saat ini Kemenag belum menetapkan kuota untuk daerah di Indonesia.
"Termasuk Lampung. Kami sedang menunggu informasi tersebut," kata Ansori kepada harianmomentum.com, Rabu (20-4-2022).
Dia berharap, dalam waktu dekat pemerintah pusat dapat segera menginformasikan kuota haji kepada Kantor Wilayah Kemenag.
"Mudah-mudahan, secepatnya beberapa hari ini ada informasi resminya (kuota haji daerah, red)," harapnya.
Selain itu, dia memastikan kuota haji Provinsi Lampung pada tahun ini, akan berkurang dari keberangkatan pada 2019 lalu.
"Kalau 2019 mencapai 7.050 jemaah. Tahun ini pasti berkurang, bisa sampai separuhnya (pengurangan kuota haji, red)," jelasnya. (**)