MOMENTUM, Pringsewu -- Kapolres Pringsewu AKBP Rio Cahyowidi mengimbau masyarakat yang akan ke Jawa agar lewat penyebrangan Pelabuhan Panjang, Bandarlampung
Menurut Kapolres, jalur alternatif itu untuk menghindari penumpukan antrean di Pelabuhan Bakauheni Lampung Selatan.
Imbauan itu disampaikan Rio saat menemui sejumlah warga yang akan balik ke Jawa yang sedang beristirahat di rest area Pringsewu, Sabtu (7-5-2022).
Angkutan lebaran 2022 dari Sumatera ke Jawa, kini ada jalur alternatif yaitu melalui Pelabuhan Panjang. Kata dia, pemerintah menyiapkan sejumlah kapal roro yang akan menyeberangkan warga menuju Pelabuhan Ciwandan, Cilegon, Banten.
"Bagi pemudik yang menggunakan jalur ini tidak akan mengantre lama untuk masuk kapal, selain itu juga pemudik bakal disuguhkan pemandangan wisata laut Lampung yang terkenal indah," ungkapnya.
Kapolres Pringsewu menjelaskan tarif penyebarangan, untuk sepeda motor sebesar Rp54 ribu dan kendaraan mobil sebesar Rp420 ribu.
Untuk menghindari selisih tarif, Kapolres meminta pemudik membeli tiket langsung di lokasi yang telah disediakan atau melalui aplikasi website ferizy.com.
“Belilah tiket di tempat yang telah ditentukan, jangan beli tiket kepada calo,” imbaunya.
Dia juga menghimbau masyarakat yang melakukan perjalanan balik agar menyiapkan stamina dan memastikan kendaraan dalam kondisi prima.
Selain itu dia meminta masyarakat agar dapat memanfaatkan pos pengamanan (Pospam), pos pelayanan (Posyan) sebagai tempat beristirahat atau mencari informasi tentang arus balik.
“Berhati-hati selama dalam perjalanan, bila lelah segera beristirahat, dan setelah fit kembali silahkan melanjutkan perjalanan karena yang terpenting adalah keselamatan,"imbuhnya. (*)
Editor: Muhammad Furqon