Gelar Pameran Virtual, FIF Group Tawarkan Beragam Promo

img
FIF Group gelar pameran virtual secara nasional.

MOMENTUM, Jakarta -- PT Federal International Finance (FIF) ingin terus berkontribusi mendukung pertumbuhan ekonomi Indonesia yang kini mulai menggeliat dengan pertumbuhan 5,01 persen pada kuartal pertama tahun ini.

Salah satu cara yang dilakukan anak perusahaan PT Astra Internasional Tbk, menghadirkan pameran virtual secara nasional bertajuk Satu FIF Group Bagi Negeri (Safari) Online. Kegiatan tersebut merupakan salah satu rangkaian pameran yang ditujukan kepada seluruh masyarakat Indonesia untuk mewujudkan produk impiannya.

Acara tersebut bertabur promo dan hadiah menarik, diharapkan menjadi nilai tambah dan menguntungkan bagi masyarakat yang melakukan transaksi pembelian jasa pembiayaan sepeda motor baru, multiguna, multiproduk, hingga porsi haji, umrah, beli emas dan pembiayaan modal usaha bagi UMKM.

“FIF Group terus mendukung kebangkitan ekonomi Indonesia di era “Pandemi to Endemi” saat ini. Melalui berbagai inovasi yang dilakukan, FIF Group menawarkan beragam promo dan hadiah menarik di Program Safari Online,” tutur Chief Executive Officer (CEO) FIF Group, Margono Tanuwijaya.

Pada peresmian Safari Online pada Selasa (17/04/2022), Margono menjelaskan bahwa kegiatan ini menjadi salah satu program spesial yang dihadirkan pada tahun 2022 sebagai partner solusi finansial masyarakat dalam mewujudkan impiannya.

Bersamaan dengan itu, Marketing Director FIF Group, Antony Sastro Jopoetro, mengatakan pada ajang yang spesial ini, FIF Group tawarkan promo dan hadiah. Beragam keuntungan bisa didapatkan dengan bertransaksi di Safari Online.

Tidak hanya itu, FIF Group juga menawarkan kemudahan bagi pelanggan yang bertransaksi di pameran virtual kali ini, hanya dengan mengaksesnya melalui smartphone, pelanggan sudah bisa langsung memilih, membeli, dan membawa pulang produk impiannya.

Kemudahan, Promo, dan Hadiah Menarik

Safari Online dapat diakses menggunakan smartphone maupun laptop yang akan berlangsung sampai dengan 24 Mei 2022.

Di antara promo yang ditawarkan, pembiayaan sepeda motor Honda baru mendapat potongan angsuran hingga Rp7,5 juta. Selain itu, cashback kepada 33 customer yang melakukan pengajuan pertama di setiap wilayah operasional FIF Group.

Pembiayaan multiguna FIF Group yaitu Dana Astra menawarkan promo khusus berupa cashback saldo Rp220 ribu dengan menghadirkan hadiah souvenir untuk seluruh transaksi.

Amitra yang merupakan unit bisnis syariah FIF Group menawarkan potongan angsuran sebesar Rp6 juta untuk seluruh transaksi mulai dari porsi haji, umrah, beli emas, dan lain sebagainya.

Sedangkan Fina Atra menyediakan pembiayaan modal usaha bagi pelaku UMKM mulai dari Rp25 juta hingga Rp250 juta dengan jaminan berupa agunan maupun Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB). (*)






Editor: Muhammad Furqon





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos