IMM Lampura Dialog Publik Bangun Budaya Antikorupsi

img
IMM Kabupaten Lampung Utara menggelar dialog publik membangun budaya antikorupsi.

MOMENTUM, Kotabumi -- Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Kabupaten Lampung Utara (Lampura) menggelar dialog publik tentang membangun budaya antikorupsi.

Dialog publik di tengah maraknya kasus korupsi, itu berlangsung di Gedung Korpri Lampung Utara, Rabu 7 September 2022. Menghadirkan pembicara dari kepolisian, praksiti hukum dan akademisi.

Ketua Umum PC IMM Lampura, Firmansyah dalam sambutannya mengatakan walaupun dalam perjalanan mempersiapkan agenda dialog publik ini banyak yang memandang sebelah mata, namun pihaknya tetap yakin akan langkah positif yang diambil sebagai upaya penyelamatan masa depan kabupaten tertua di Provinsi Lampung ini.

Dia menyatakan prihatin melihat kabupaten tertua di Provinsi Lampung saat ini. Seperti tidak ada hentinya, kasus hukum yang menyeret ASN hingga pejabat teras.

"Beranjak dari situ, kami berkomitmen untuk mengawali langkah konkret terciptanya kabupaten bebas korupsi dengan terus mengkritisi kebijakan pemkab  yang kami anggap tidak berpihak dengan masyarakat dan hanya menjadi celah bagi oknum yang hanya ingin memperkaya diri sendiri.

Kami akan mendukung aparat penegak hukum (APH) memberantas tindak pidana korupsi di Bumi Ragem Tunas Lampung," kata Firmansyah.

Sementara itu, Kapolres Lampura, AKBP Kurniawan Ismail melalui Kabag Ren, AKBP Bambang Sumpeno mengapresiasi langkah generasi muda yang peduli untuk kemajuan daerahnya.

Bambang Sumpeno menegaskan pihaknya berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan serta meningkatkan kepercayaan publik terhadap kinerja Polres Lampura untuk mencapai zona integritas dalam hal pelayanan publik.

"Membangun budaya anti Korupsi ini harus diawali dengan komitmen bersama. Dalam arti bersama-sama mengawali untuk menghapuskan budaya korupsi di segala lini. Kita harus pangkas birokrasi yang tidak jelas. Jangan bertele-tele atau mempersulit pelayanan publik yang sudah jelas aturannya," tandasnya.

Kegiatan yang dibuka Kabag Ren Polres Lampura itu kemudian dilanjutkan dengan dialog terbuka antara mahasiswa dan perwakilan aparat penegak hukum setempat serta pakar hukum yang diminta menjadi narasumber dalam kegiatan tersebut.

Narasumber dalam kegiatan, Ketua Program Magister Hukum Umko, Slamet Haryadi, Kasi Intelijen Kejari Lampura, I Kadek Dwi Ariatmaja, Kasat Reskrim Polres Lampura, AKP Eko Rendi Oktama, Ketua DPC Peradi Kotabumi, Karzuli Ali.

Juga hadir, tamu undangan dari berbagai perwakilan elemen masyarakat setempat. (*)






Editor: Muhammad Furqon





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos