Tingkatkan Pendidikan Kober, Himpaudi Lamteng Gelar Diklat

img
Bunda PAUD Lampung Tengah, Mardiana Musa Ahmad bersama para pendidik kelompok belajar.

MOMENTUM, Gunungsugih -- Himpunan Pendidik dan Tenaga Pendidikan Anak Usia Dini Indonesia (Himpaudi) Kabupaten Lampung Tengah mengadakan Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Berjenjang Tingkat Dasar Moda Luring Tersistem, 8-12 November 2022.

Diklat yang diikuti 40 pendidik dari kelompok bermain (Kober), itu berlangsung di aula Sekolah Cahaya Nurani Bangsa, Kecamatan Gunungsugih.

Bunda PAUD Kabupaten Lampung Tengah (Lamteng), Mardiana Musa Ahmad, saat membuka diklat, mengatakan pendidik kober sebagai mediator peserta didik harus memiliki kompetensi yang dipersyaratkan, berdaya saing, berkarakter, dan adaptif dalam menghadapi perubahan saat ini. Mengingat, keberhasilan kober tidak terlepas dari peran pendidik.

“Masih dijumpai pendidik yang berasal dari tingkat SMA, dan sedikit sekali yang berpendidikan diploma dan sarjana,” ujarnya.

Sehingga, lanjut Mardiana, secara kualifikasi dan kompetensi memang tidak relevan.“Melalui diklat ini, sebagai upaya kita bersama agar seluruh pendidik di jenjang Kelompok bermain memiliki kompetensi yang sesuai dengan kewenangan yang diembannya,” jelasnya.

Mardiana mengapresiasi kegiatan ini dan berharap, para peserta dapat mengimplementasikan ilmu yang didapatkan, untuk meningkatkan kompetensi yang dimiliki secara berkesinambungan dan berjenjang.

Kegiatan tersebut, dihadir juga olehKetua GOPTKI Lamteng, Yulita Nirlan, Kabid PAUD dan Pnf Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud), Dwi Z Sanzaya, Ketua Himpaudi Novianita, dengan narasumber dari Himpaudi Provinsi Lampung. (*)






Editor: Muhammad Furqon





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos