Prodi Manajemen UBL Raih Akreditasi Internasional

img
Akreditasi UBL dari HEEACT.



MOMENTUM, Bandarlampung--Universitas Bandar Lampung (UBL) membuka lembaran tahun 2023 dengan kembali menorehkan prestasi yang membanggakan. 
Prestasi tersebut diperoleh program studi (Prodi) Manajemen untuk program Sarjana (S1) dan Magister (S2) setelah meraih akreditasi internasional dari Higher Education Evaluation and Accreditation Council of Taiwan (HEEACT) yang merupakan sebuah lembaga akreditasi internasional independen berasal dari Taiwan.
 Hal tersebut menjadi bukti peningkatan mutu dan kualitas pendidikan di UBL yang telah memenuhi standar global khususnya program studi Manajemen.
Direktur program Pascasarjana UBL, Dr. Andala Rama Putra Barusman, M.A.Ec mengaku bangga atas raihan akreditasi internasional ini. 
"Prodi Manajemen baik S1 dan S2 ini sebelumnya sudah mendapatkan akreditasi A secara nasional, oleh karena itu kami ikut juga untuk akreditasi internasional. Perolehan akreditasi internasional ini merupakan apreasiasi atas komitmen UBL sebagai Perguruan Tinggi Indonesia berkelas dunia yang menjalankan proses penyelenggaraan pendidikan dengan standar dan kualitas internasional,” kata Andala pada Jumat, (10-2-2023). 
Menurut Andala, proses akreditasi internasional membutuhkan persiapan yang panjang, semua aspek Tri Dharma Perguruan Tinggi dinilai. 
Dia mengatakan, Tim Akreditasi Internasional sudah bekerja keras untuk memenuhi standar standar yang telah ditentukan oleh HEEACT hingga tercapainya akreditasi internasional ini.
"Dengan diraihnya akreditasi internasional dari HEEACT pada program studi manajeman baik S1 dan S2, UBL menunjukkan kematangan prodi dalam penyelenggaraan pendidikan dari berbagai aspek pada level internasional,” ujar Andala.
Rektor UBL, Prof. Dr. M. Yusuf S. Barusman, M.B.A menjelaskan, pencapain ini menjadikan UBL sebagai sebagai satu satunya Perguruan Tinggi Swasta di luar Pulau Jawa yang mendapatkan akreditasi internasional sekaligus memberikan warna dan semangat baru bagi civitas. 
Dia mengatakan, capaian ini juga banyak memberikan kesempatan untuk membuka peluang-peluang kerjasama dengan berbagai perguruan tinggi luar negeri serta dapat membuka program kelas Internasional di jurusan Manajemen. 
"Terimakasih atas kerja keras tim akreditasi internasional dan semua pihak yang sudah memberikan kontribusi dan dukungannya atas capaian ini. Semoga dapat diikuti oleh program studi lainnya,” tutur Yusuf. 
 





Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos