Perbaiki Jalan di Metro, Pemprov Lampung Anggarkan Rp11,9 Miliar

img
Wakil Walikota Metro Qomaru Zaman menyampaikan sambutan agenda reses anggota DPRD Provinsi Lampung Watoni Nurdin

MOMENTUM, Metro--Pemerintah Provinsi Lampung mengalokasikan dana Rp11,9 miliar untuk memperbaiki kerusakan sejumlah ruas jalan provinsi di Kota Metro.

Alokasi dana perbaikan jalan itu disampaikan Anggota DPRD Provinsi Lampung Watoni Noerdin saat agenda reses di Kota Metro (Daerah pemilihan Lampung 3).

"Untuk usulan perbaikan jalan provinsi di Kota Metro sudah kami jawab. Mulai bulan depan akan segera diperbaiki. Tahun ini, alokasi anggaranya mencapai  Rp11,9 miliar," kata Watoni, Senin (28-2-2023).

Terkait, teknis perbaikan disesuaikan dengan kondisi dan tingkat kerusakan jalan.

 "Jadi nanti kita lihat terlebih dahulu, seperti apa kondisi kontur jalan yang rusak. Kalau jalannya labil, maka perbaikanya menggunakan sistem rigid," terangnya.

Selain anggaran peningkatan kualitas infrastruktur, menurut dia, DPRD Lampung juga terus mengupayakan alokasi anggaran pembangunan di bidang lainya, seperti: kesehatan, pendidikan dan sosial. 

"Jadi, mulai dari pendidikan, kesehatan, sosial serta pengingkaran infrastruktur. Ini yang kami upayakan untuk pembangunan berkelanjutan di Kota Metro," ungkapnya. 

Wakil Walikota Metro Qomaru Zaman mengapresiasi upaya anggota DPRD Lampung dari daerah pemilihan tiga dalam menyerap dan memperjuangkan aspirasi pembangunan di kota setempat.

"Terima kasih kepada para anggota DPRD yang telah memperjuangkan aspirasi masyarkat Kota Metro. Kami  terima apa pun yang telah diberikan Pemprov Lampung. Terutama terkait peningkatan infrastruktur jalan," kata Qomaru.

Menurut dia, peningkatan infrastruktur jalan sangat penting karena Kota Metro yang menjadi penyangga dan akses dari beberapa kabupeten lain, seperti: Lampung Timur, Lampung Tengah dan Lampung Selatan.

"Metro ini kecil, hanya lima kecamatan dan 22 kelurahan serta ada 173 ribu jiwa. Tapi Metro ini menjadi potret pembangunan di Provinsi Lampung, karena sebagai penyangga sejumlah kabupaten lain," ungkapnya. (**)






Editor: Munizar





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos