IMI Lamteng Kembali Gelar Ajang Balap Skala Nasional

img
Terminal Betan Subing, Kecamatan Terbanggibesar, Lampung Tengah, yang menjadi tempat Drag Bike Championship 2022.

MOMENTUM, Gunungsugih -- Sukses di pergelaran pertama Bupati Cup Drag Bike Championship 2022, Ikatan Motor Indonesia (IMI) Koordinator Wilayah (Korwil) Lampung Tengah kembali akan menggelar ajang balap berskala nasional.

Pecinta dunia balap, baik di Lampung Tengah, Lampung atau Indonesia pada umumnya bersiaplah untuk mengikuti ajang bertajuk Drag Race/Bike Championship 2023.

Masih digelar di sirkuit non permanen (SNP) Terminal Betan Subing, Kecamatan Terbanggibesar, Sabtu dan Ahad 3-4 Juni mendatang.

Ajang balap yang diselenggarakan IMI Korwil Lampung Tengah itu terbuka untuk umum dan memperlombakan banyak kelas untuk drag race dan drag bike seperti: Drag Race kelas bracket 9 detik, 9,5 detik (poin), 10 detik (poin), 10,5 detik, 11 detik (poin), 11,5 detik dan 12 detik (poin).

Kelas nonbracket monster diesel 0-300 CC, diesel max 2800 CC (non NOS), jenis All Cars Max 1500 CC (poin), 1500 CC (modifikasi) (poin), 1800 CC, 2000 CC (modifikasi), 1300 CC (standar) (poin), 1700 CC (modifikasi), FFA, pro N/A.

Drag Bike open class bebek 4T 130 CC (poin), bebek 4T 200 CC (poin), sport 2T frame standar 155 CC (poin), FFA 250 CC (poin), matic sampai dengan 200 CC (poin), matic 155 CC wanita.

Supporting Class sport 2T tune up 155 CC, RX king sampai dengan 140 CC frame standar (knalpot bebas), ninja frame standar sampai dengan 155, matic sampai dengan 155 CC, sleep engine sampai dengan 155 CC, sleep engine sampai dengan 200 CC, RX King Chamber sampai dengan 140 CC, FU standar porting sampai dengan 155 CC, FFA Herex sampai dengan 300 CC.

Lokal Lampung bebek 2T sampai dengan 116 CC standar, FU standar sampai dengan 147 CC, matic sampai dengan 130 CC (MP7).

Sunmori bebek/matic/4T sampai dengan 185 CC (non pembalap), sunmori sport 2T sampai dengan 155 CC (non pembalap), sunmori RX King 140 CC (non pembalap), Bracket 8 detik (poin), Bracket 9 detik (poin), bracket 9,5 detik (poin), Bracket 10 detik (poin).

Bagi para pembalap yang siap dan akan turun di Drag Race/Bike Championship 2023, bisa menghubungi Biro Jasa Permata Jasa Jalan Soekarno Hatta, Sukarame, Kecamatan Sukarame, Kota Bandarlampung, Lampung.

Biaya pendaftaran Drag Bike Open Class Rp450 ribu, Sporting Lokal Bracket Rp400 ribu, Sunmori Class Rp250 ribu, Drag Race poin Rp550 ribu dan non poin Rp500 ribu.

Hadiah utama Drag Bike dan Drag Race yakni masing-masing satu unit sepeda motor dan Best Team masing-masing Rp 1 juta.

Catatan bagi para peserta untuk kelas poin Drag Race dan Drag Bike wajib menggunakan Waterpack.

Ketua Koordinator Wilayah (Korwil) Ikatan Motor Indonesia (IMI) Kabupaten Lampung Tengah, Elsan Tomi Sagita, mengatakan, penyelenggaraan even itu bagian dari komitmennya dalam memajukan dunia otomotif di daerahnya.

"IMI (Lamteng) berkomitmen untuk memajukan dunia otomotif, serta kami berkomitmen untuk menjadi bagian dari program pembangunan daerah (Lamteng)," terang Tomi.

Politisi muda Partai Golkar itu juga mengatakan Drag Race/Bike Championship 2023 merupakan kelanjutan dari kegiatan pertama yang digelar Desember 2022 lalu di Terminal Betan Subing.

Dengan animo pembalap yang tinggi saat itu, kata dia, IMI Lamteng merespon dengan kegiatan balap berskala nasional kedua Juni ini.

"Kegiatan besok ini merupakan tindaklanjut dan harapan para pembalap di ajang pertama lalu. Alhamdulillah untuk kegiatan kedua ini siap kami gelar kembali di Terminal Betan Subing," sebutnya.

Tomi mengajak kepada seluruh pecinta dunia otomotif baik itu roda dua dan empat berpatisipasi dan meramaikan ajang Drag Race/Bike untuk melihat potensi para pembalap khususnya Lampung Tengah.

"Ajang ini terbuka, bagi racer Lampung Tengah khususnya mari bergabung, dan kami yakin jika dapat menunjukan kualitas diri maka potensi untuk ke ajang lebih besar lagi siap akan kami akomodir," serunya.

Sementara Subrata Abdullah selaku ketua pelaksana mengatakan, sampai H-5 hari ini, kesiapan Drag Race/Bike Championship 2023 sudah mencapai 80 persen.

Ia menjelaskan, lintasan yang akan digunakan kondisinya masih sangat layak, dan hanya dilakukan sedikit perbaikan untuk kelancaran acara.

Tak hanya itu, kesiapan Paddock untuk para peserta balap juga sudah disediakan, dan penempatan sudah diatur menyesuaikan tempat acara.

"Alhamdulillah sudah 80 persen (kesiapan acara) hari ini, pengecekan rutin juga sudah kami lakukan setiap hari guna kesiapan 100 persen hari H nanti," ucapnya. (*)






Editor: Muhammad Furqon





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos