MOMENTUM, Bandarlampung--Deretan nama bakal calon Walikota Bandarlampung (Bacawalkot) dari PDI Perjuangan semakin ramai.
Setelah sejumlah nama disebut-sebut dalam bursa bacawalkot, Sekretaris PDIP Lampung Sutono memunculkan dua nama yang dinilai berpotensi menjadi pengganti walikota Eva Dwiana.
Bahkan, Sutono menyatakan ada nama-nama bacalwakot Bandarlampung yang sudah mulai dibicarakan untuk diserahkan kepada Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDIP.
Dia tidak merinci-nama tersebut. Namun, Sutono menyebutkan dua nama yang dinlai berpotensi masuk bursa bacawalkot. Yaitu, Ketua DPRD Kota Bandarlampung Wiyadi dan Sekretaris Komisi IV DPRD Provinsi Lampung Kostiana.
Kedua nama itu muncul dalam sambutan Sutono di acara Pelantikan Taruna Merah Putih dan Pengukuhan Satgas Cakra Buana PDIP Kota Bandarlampung, Selasa (26-9-2023).
"Memang kita siapkan kader-kader terbaik untuk Bandarlampung. Dan itu banyak pilihannya. Saya rasa kinerjanya sangat teruji (Wiyadi dan Kostiana) dan sah-sah saja. Tapi masalah pencalonan itu ada di DPP keputusannya," kata Sutono.
Dia menyampaikan, pihaknya sudah sering melakukan pembicaraan mengenai pilwakot.
Kalau jadi pemimpin, kata Sutono, itu ada syaratnya seperti kapasitas maupun kapabilitasnya.
"Tapi kalau orang PDI Perjuangan di Bandarlampung sudah banyak kita punya. Kita kalau punya jago kalau ditarungkan harus menang dong," ujarnya.
"Kalau Pak Wiyadi ini memang sudah dipandang-pandang. Dan itu wajar. Sebagai ketua DPC Partai, nominasinya masuk. Tapi untuk garis tangannya masuk atau tidak itu keputusan dari DPP," ungkapnya sembari memandang Wiyadi disampingnya.
Sebelumnya, sejumlah nama politisi PDI Perjuangan yang masuk dalam bursa bakal calon pengganti Eva Dwiana. Pertama, Lesty Putri Utami, Sekretaris Komisi II DPRD Lampung yang juga Wakil Ketua Bidang Koperasi dan UMKM PDIP Lampung.
Kemudian, Wakil Ketua Bidang Pariwisata, Pemuda dan Olahraga PDIP Lampung Deddy Wijaya Candra. Lalu ada nama Apriliati yang saat ini menjabat sebagai Wakil Sekretaris Bidang Internal PDIP Lampung dan juga anggota Komisi V DPRD Lampung. (**)
Editor: Muhammad Furqon