DPRD Dukung Penghapusan Tunggakan Iuran BPJS

img
Wakil Ketua I DPRD Provinsi Lampung Kostiana. Foto: Dok.

MOMENTUM, Bandarlampung--Wakil Ketua I DPRD Provinsi Lampung Kostiana, menyambut baik rencana pemerintah menghapus tunggakan iuran BPJS Kesehatan. 

Menurutnya, pemutihan iuran itu merupakan kebijakan yang dibutuhkan masyarakat, khususnya golongan ekonomi menengah ke bawah.

“Kebijakan pemutihan iuran BPJS dari pemerintah pusat sangat kami sambut. Harapannya benar-benar bisa dilaksanakan dan dapat membantu masyarakat ekonomi menengah ke bawah yang selama ini tersendat mengakses layanan kesehatan,” kata Kostiana, Selasa (28-10-2025).

Dia menyampaikan, selama ini banyak masyarakat yang terhambat dalam mengakses layanan kesehatan karena adanya tunggakan iuran BPJS. Dengan adanya penghapusan tunggakan, ia berharap akses layanan kesehatan menjadi lebih mudah dan luas.

Kostiana juga menekankan bahwa juknis (petunjuk teknis) serta kriteria peserta yang berhak mendapatkan pemutihan harus disosialisasikan dengan baik agar program tersebut tepat sasaran dan tidak menimbulkan keraguan di masyarakat.

Sebagai informasi, Pemerintah Pusat disebut bakal menghapus tunggakan iuran BPJS Kesehatan 2025 bagi peserta dengan kriteria tertentu. Anggaran yang disiapkan mencapai Rp20 triliun guna menutup tunggakan peserta yang memenuhi syarat. 

Kriteria dan syarat utama yang disebutkan, yaitu, Peserta yang telah berpindah status menjadi PBI (Penerima Bantuan Iuran) dari sebelumnya mandiri. Peserta dari kalangan tidak mampu yang telah terverifikasi dalam data sosial ekonomi (Data Tunggal Sistem Sosial Ekonomi) atau verifikasi pemda. 

Pemutihan tunggakan hanya berlaku untuk periode maksimal tertentu (contoh: hingga 24 bulan) agar beban sistem tidak terlalu berat. 

Terakhir, Kostiana berharap agar kebijakan itu diformulasikan dengan matang dan dilaksanakan secara transparan sehingga manfaatnya benar-benar dirasakan oleh masyarakat yang selama ini terhambat mengakses layanan kesehatan. (**)






Editor: Muhammad Furqon





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos