DPRD Lampung akan Undang Pj. Gubernur

img
Wakil Ketua DPRD Lampung Ismet Roni. Foto. Ist.

Harianmomentum.com - DPRD Provinsi Lampung akan mengundang Pejabat (Pj) Gubernur Didik Suprayitno untuk membahas tentang pemerintahan daerah dan agenda pemilihan kepala daerah (pilkada) 2018.


"Kami segera mengundang Pj. Gubernur Didik Suprayitno," kata H. Ismet Roni, wakil ketua DPRD Lampung, Rabu (14/2/2018).


Menurut Ismet, Pilkada 2018 merupakan hajat penting daerah yang didibiayai dari uang rakyat. Sesuai tugasnya, DPRD memiliki fungsi pengawasan terhadap jalannya pemerintahan.


Karena itu, sebagai pejabat yang baru ditugaskan di Lampung, Sidik Suprayitno sudah seharusnya menjalin komunikasi dan berkoordinasi dengan dengan seluruh Forkompinda.


Terkait dengan pilkada, politisi Golkar itu mengharap seluruh aparatur sipil negara (ASN) di Lampung tidak memihak terhadap salah satu peserta pilkada.


Kepada Plt Gubernur Lampung yang baru dilantik, menurut Ismet, harus memberi jamiman kepada rakyat bahwa ASN di Lampung akan netral pada pilkada serentak 27 Juni 2018. (rls/red)






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos