Tiba di Lampung, Arinal - Nunik Jalani Prosesi Penyambutan Adat Lampung

img
Arinal - Nunik saat menjalani prosesi penyambutan adat Lampung.

Harianmomentum.com--Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung Arinal Djunaidi - Chusnunia tiba di Bandar Udara (Bandara) Internasional Radin Inten II, Kamis (13-6-2019).

Keduanya tiba di Bandara menggunakan pesawat Garuda Indonesia sekitar pukul 13.35 WIB. Mereka langsung disambut tokoh adat pubian dan abung yang terdapat di Marga Bhuku Jadi.

Selain itu, mereka juga disambut beberapa pejabat Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung, antara lain: Plt Sekprov Taufik Hidayat, Staf Ahli Gubernur Fahrizal Darminto dan Plt Kepala Dinas Perhubungan Qudrotul Ikhwan.

Arinal - Nunik langsung dikalungkan tapis Lampung oleh Mulei Meghanai setempat. Sebelum masuk ke ruang VIP, Arinal - Nunik menjalani proses penyambutan.

"Jadi ibaratnya raja baru pulang tanahnya, jadi disambut begitu," kata Perwakilan Tokoh Adat Sungkai Bunga Mayang Asiadi kepada harianmomentum.com.

Setelah menjalani prosesi penyambutan, Arinal - Nunik langsung memasuki ruang VIP untuk berdialog dengan tokoh adat Lampung. (adw)






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos