SPN Polda Lampung Luluskan 167 Bintara

img
Wakil Gubernur Bactiar Basri bersama Kapolda Lampung, Irjen Pol. Sudjarno, saat prosesi pelantikan 167 Bintara Polri, Polda Lampung. Foto: dok. H-momen

Harianmomentum-Sekolah Polisi Negara (SPN) Kepolisian Daerah (Polda) Lampung, kembali meluluskan 167 Bintara Polri. Mereka dinyatakan lulus mengikuti proses Pendidik Pembentukan Bintara Polri Tahun 2016/2017.

Para Bintara Polri tersebut berasal dari sepuluh kepolisian resor (Polres) di  Provinsi Lampung. Rinciannya, 38 orang berasal dari Polresta Bandarlampung,11 dari Polres Lampung Selatan dan 27 orang dari Polres Lampung Tengah.

Kemudian, dari Polres Lampung Utara  dan Lampung Timur masing-masing 20 orang dan  Polres Tanggamus 12 orang. Selanjutnya, Polres Tulangbawang 12 orang, Polres Metro 15, Polres Lampung Barat dan Waykanan, masing-masing lima orang dan Polres Mesuji dua orang.

Upacara Penutupan Pendidikan Pembentukan Bintara Polri Tahun 2016/2017, sekaligus pelantikan para bintara tersebut  dipimpin langsung Kapolda Lampung, Irjen Pol. Sudjarno di halaman kampus SPN, Kemiling, Bandarlampung, Selasa (7/3).  

Hadir pada kesempatan itu, Wakil Gubernur  Bachtiar Basri dan Ketua DRPRD Provinsi Lampung, Dedi Afrizal.

Kapolda Lampung, Irjen Pol Sudjarno mengatakan program Pendidikan Pembentukan Bintara Polri bertujuan membentuk sumberdaya manusia yang handal selaku pelindung dan pengayom masyarakat.

"Institut Polri harus didukung dengan sumber daya manusia yang handal. Salah satunya melalui Pendidikan Pembentukan Bintara Polri," kata  Kapolda.

Dia meminta, para bintara yang baru dilantik dapat melaksanakan tugas dan kewajiban sebagai penegak hukum, pengayom dan pelindung masyarakat secara sungguh-sungguh dan bertanggungjawab.

Hal senada disampaikan Wakil Gebernur Lampung, Bachtiar Basri. Dia berharap, para bintara yang baru dilantik dapat memperkuat dan mendukung pelaksanaan tugas-tugas kepolisian di wilayah hukum Polda Lampung. 

Upacara Pelantikan Bintara Polri itu juga dihadiri, Bupati Lampung Selatan Zainudin Hasan, Bupati Lampung Tengah Mustafa dan  Bupati Waykanan Raden Adipati Surya serta Bupati Tulangbawang Hanan A. Rozak. (rls)






Editor: Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos