Harianmomentum.com--Kabupaten Pringsewu meraih empat gelar juara pertama dalam berbagai ajang lomba lomba tingkat Provinsi Lampung.
Empat gelar juara tersebut masing-masing untuk kategori: Lomba Hatinya Suka PKK, Lomba Posyandu yang diraih Posyandu Lestari Pekon/Desa Tanjunganom Kecamatan Ambarawa. Lalu juara pertama Lomba Bina Keluarga Remaja (BKR) yang diraih BKR Nuri Pekon Keputran, Kecamatan Sukoharjo dan juara pertama Lomba Pusat Informasi dan Konseling Remaja (PIK-R) Jalur Pendidikan yang diraih PIK-R Gravitasi SMAN Gadingrejo.
Piala dan piagam penghargaan keempat gelar juara tersebut diterima Bupati Pringsewu Sujadi dan Ketua TP PKK kabupaten setempat Nurrohma Sujadi pada puncak peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) XXVI Tingkat Provinsi Lampung. Puncak peringatan Harganas tersebut berlangsung di Lapangan Merdeka, Kawasan Wisata Pantai Labuhan Jukung, Kabupaten Pesisir Barat, Rabu (31-7-2019).
Selain empat gelar juara pertama tersebut, Kabupaten Pringsewu juga meraih juara kedua kategori putri dan juara ketiga kategori putra, Pemilihan Duta GenRe.
Bupati Pringsewu Sujadi sangat bersyukur atas diraihnya prestasi tersebut. Menurut dia, prestasi tersebut merupakan bukti keberhasilan program pembangunan bidang pemberdayaan masyarakat yang dilaksanakan pemkab setempat.
"Semua ini adalah bukti komitmen Pemkab Pringsewu dan seluruh elemen dalam memberdayakan masyarakat mendukung pelaksanaan program pembangunan," kata Bupati Sujadi. (lis)
Editor: Harian Momentum