MOMENTUM, Gadingrejo--Lazimnya, upacara digelar di tanah lapang. Namun, kelaziman itu tidak terjadi di Pekon/Desa Bulokarto, Kecamatan Gadingrejo, Kabupaten Pringsewu, Provinsi Lampung.
Warga Pekon Bulokarto menggelar upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 74 Kemerdekaan Republik Indonesia, di aliran Way (sungai) Bulok yang mengering akibat kemarau.
Upacara bendera yang dimulai pukul 08.15 hingga pukul 08.50 WIB, Sabtu (17-8-2019) itu, menarik perhaitan pengguna Jalan Lintas Barat (Jalinbar) Sumatera.
Para pengendara mobil dan sepeda motor yang sedang melintas, sontak berhenti dan memarkir kendaraannya di tepi jalan. Mereka mengabadikan momen upacara unik itu dengan kamera ponsel dari jembatan Jalinbar di atas aliran Way Bulok. Akibatnya arus lalu lintas di kawasan tersebut sempat macet.
Penjabat (Pj) Kepala Pekon Bulokarto Kuncoro mengatakan, pemilihan lokasi upacara tersebut berdasarkan kesepakatan warga yang digagas Kelompok Tani Makmur, pekon setempat.
"Ini kesepakatam warga. Selain unik, warga juga ingin peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ini, menjadi momentum memperkuat persatuan dan menumbuhkan semangat gotong royong, membersihkan aliaran Way Bolok dari sampah," kata Kuncoro pada Harianmomentum.com.
Selama ini, aliran Way Bulok memang menjadi salah satu sumber pengairan lahan pertanian warga di wilayah setempat.
Ketua Kelompok Tani Makmur Pekon Bulukarto Doni Febriantoko mengatakan, upacara itu diikuti lebih dari 200 petani.
"Ada tujuh kelompok tani dan tiga kelompok wanita tani, masing-masing mengirim 20 orang perwakilan untuk menjadi peserta dan petugas upacara," kata Doni.
Dia juga berharap, pemerintah bisa membantu mengatasi masalah kekeringan Way Bulok, yang selalu terjadi setiap musim kemarau.
"Kita berharap pemerintah bisa mengatasi masalah kekeringan Way Bulok ini. Aliran Way Bulok ini kan jadi sumber pengairan lahan pertanian warga," terangnya. (lis)
Editor: Harian Momentum