Tahun Depan TPAS Karangrejo Dipindah

img
Walikota Metro Achmad Pairin meninjau TPAS Karangrejo

MOMENTUM, Metro--Pemerintah Kota Metro berencana memindahkan lokasi/ tempat pembuangan akhir sampah (TPAS) di Kelurahan Karangrejo, Kecamatan Metro Utara, pada tahun 2020 mendatang.

Walikota Metro Achmad Pairin mengatakan, pemindahan itu sebagai upaya mengatasi masalah laham TPAS tersebut yang semakin menyempit.

"Pemanfaatan TPAS di Karangrejo ini sudah mancapai batas waktu 30 tahun lebih. Sehingga butuh penambahan lokasi atau pemindahan TPAS. Sehingga daya tampungnya semakin menyempit. Karena itu, perlu penambahan lokasi atau pemindahan," kata Pairin pada Harianmomentum.com, saat meninjau TPAS tersebut, Jumat (18-10-2019).

Dia melanjutkan, pemindahan TPAS akan dilakukan tajun depan. Lokasinya tidak jauh dari TPAS saat ini.

"Sesuai aturan, sebelum dipindahkan, lahan TPAS ini akan kita timbun. Kemudian di tanami pohon agar tidak jadi lahan kosong yang kumuh," terangnya. 

Dia menjelaskan, saat ini volume sampah yang dikirim ke TPAS Karangrejo, rata-rata mencapai 60 ton perhari.

"Jenis sampah yang masuk ke TPAS ini didominasi sampah plastik yang sulit diurai. Karena itu, perlu peran aktif seluruh elemen masyarakat mengurangi penggunaan bahan plastik untuk keperluan sehari-hari," jelasnya.

Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Sampah pada Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kota Metro Supriyono mengatakan, total luas lahan TPAS Karangrejo mencapai 2,7 hektar. 

"Sehari itu bisa sampai 14 mobil (pengangkut sampah) yang masuk ke sini, dan itu rutin setiap hari. Jadi ya otomatis lahan yang tersedia semakin menyempit," terangnya mewakili Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Metro Eka Irianta.

Saat ini,  lahan penampungan yang masih tersedia di TPAS tersebut  hanya labih kurang 3000 meter persegi. 

"Sisa luas lahan itu  sangat minim untuk menampung sampah beberapa tahun ke depan. Kalau perkiraan, dua atau tiga tahun lagi, lahan itu sudah penuh sampah," jelasnya. (pie)






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos