Badan Perencanaan Tanggamus Bantu Korban Banjir

img
Yadi Mulyadi menyerahkan bantuan korban kepada Kepala Dinas Sosial Zulfadli. Foto. Glh.

MOMENTUM, Semaka--Badan Perencanaan Penelitian dan Pengembangan (Bappelitbang) Tanggamus menyerahkan bantuan sembako kepada korban banjir di posko darurat  di Kantor Kecamatan Semaka, Rabu (15-1-2020).

Bantuan diserahkan Sekretaris Bappelitbang Tanggamus Yadi Mulyadi mewakili Kepala Bappelitbang Hendra Wijaya.

Menurut Yadi, bantuan ini merupakan solidaritas terhadap korban sesama yang tertimpa musibah banjir. "Kami menyerahkan bantuan sembako berupa mie instan, beras, pempers untuk anak, air kemasan, dan roti," katanya.

Diharapkan, bantuan tersebut bisa sedikit meringankan masyarakat yang terkena banjir dan longsor di daerah Kecamatan Semaka.

Bencana alam yang menimbulkan banyak kerugian, kata dia, bisa menjadi pelajaran untuk sama-sama menjaga lingkungan, memelihara alam, tidak merusak hutan. (glh/jal).






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos