PSI Siap Verifikasi Hadapi Pemilu 2019

img
Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PSI Grace Nathalie saat memberikan keterangan pers.Foto:Agung Dharma Wijaya.

Harianmomentum--Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menyatakan kesiapannya untuk menjalankan verisikasi oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) guna menghadapi Pemilu 2019. 

 

Hal tersebut diungkapkan Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PSI Grace Nathalie, saat pembekalan verifikasi KPU di Hotel Horison Bandarlampung, Sabtu (12/8). 

 

Menurut Grace, persiapan tersebut sudah dilakukan PSI dari 2014 lalu. "Jadi memang persiapannya sangat matang, dan tidak buru-buru," ujar Grace. 

 

Sehingga, ia berharap, pada Pemilihan Umum (Pemilu) mendatang, PSI bisa menjadi salah satu partai yang ikut berpartisipasi. 

 

Namun untuk saat ini, jelas dia, PSI tengah fokus untuk bisa verifikasi dari KPU. 

 

"Kita sudah lengkapi berkas-berkas persyarataannya, jadi kalaupun KPU mau melakukan verifikasi hari ini, kita sudah siap 100 persen, sehingga Pilgub mendatang PSI bisa berpartisipasi," jelasnya.

 

Ia mengaku, untuk kepengurusan di DPC yang berada di 15 kabupaten/kota sudah terbentuk seluruhnya. 

 

Namun, ia menuturkan, untuk Pilgub Lampung 2018, PSI belum bisa mencalonkan kadernya. "Jadi kita hanya akan menjadi partai pendukung saja," terangnya.

 

Sementara itu, Komisioner KPU M Tio Aliansyah mengatakan, sangat mendukung apa yang menjadi harapan dari PSI.

 

"Kita sangat mendukung apa yang menjadi harapan Grace, karena itu juga harapan bagi kita semua," ucap Tio. 

 

Ia berjanji, akan melakukan verifikasi dengan sebaik mungkin, secara adil dan jujur. 

 

"Kita tidak akan melakukan pilih pilih antara partai baru dan lama, KPU akan bersikap seadil mungkin dalam melakukan verifikasi," jelasnya.(adw)






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos