Tabrak Truk Tanki Pertamina, Dua Pelajar Tewas

img
motor korban kecelakaan lalu lintas di Padangcermin, Kabupaten Pesawaran./ist

MOMENTUM, Padangcermin--Tiga sepeda motor dan satu truk tangki Bahan Bakar Minyak (BBM) Pertamina mengalami kecelakaan lalu lintas di Desa Kephongjaya, Kecamatan Padangcermin. Akibat kejadian itu, dua orang pelajar tewas, Selasa (29-9-2020).

Kasatlantas Polres Pesawaran AKP I Wayan Budiarta mengatakan, kejadian tersebut terjadi pada pukul 11.30 wib. Dari tiga sepeda motor tersebut terdapat empat orang pelajar SMK di kecamatan setempat.

"Kejadian lakalantas terjadi antara sepeda motor Yamaha Vixion tanpa nomor polisi, Yamaha Vega tanpa nomor polisi dengan sepeda motor Yamaha Vega Nopol BE 6681 BD dan juga kendaraan tanki Pertamina kapasitas angkut 8000 liter dengan nomor polisi BE 9872 AV," kata Kasatlantas Polres Pesawaran, I Wayan Budiarta.

Dia menjelaskan, kronologis kejadian bermula ketika tiga sepeda motor tersebut berjalan beriringan di jalan raya Desa Kephongjaya.

"Tiga sepeda motor itu berjalan Beriringan dari arah Wayratai menuju Padangcermin, setibanya di TKP, diduga berjalan dengan kecepatan tinggi di tikungan, kemudian datang mobil tanki Pertamina 8000 liter berjalan dari arah berlawanan," jelas Wayan.

"Karena jarak sudah terlalu dekat dan tidak bisa menghindar sehingga ketiga sepeda motor itu menabrak bagian depan kanan dari mobil Tanki Pertamina 8000 liter maka kecelakaan tersebut terjadi," sambungnya.

Masing-masing identitas dari pengendara motor tersebut diketahui masih berstatus pelajar di salah satu sekolah di Kecamatan Padangcermin.

Akibat kejadian itu, dua orang yang masing-masing mengendarai sepeda motor Yamaha Vega dengan nomor polisi BE 6681 BD dan juga pengendara sepeda motor Yamaha Vixion dinyatakan tewas.

Sedangkan dua orang lainnya mengalami luka berat dan patah kaki sebelah kiri, keduanya saat ini sedang dirawat di RSUD Abdul Moeloek Bandarlampung.

"Dua orang yang meninggal adalah Rohimi (16) pengendara motor Vega, dan juga Rizki Saputra (16) pengendara Yamaha Vixion, sedangkan dua orang yang selamat adalah Muhammad Rizki Hardianto (16) pengendara motor Vega serta Tio Anugerah (16) yang diketahui sebagai penumpang dari motor Vega selamat," paparnya.

Dia juga berpesan kepada pengguna jalan untuk selalu waspada dalam berkendara sehingga tidak terjadi kecelakaan serupa.(**)

Laporan: Rifat Arif

Editor: Agus Setyawan






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos