Kampanye Protokol Kesehatan, YSC Jawab Kebutuhan Warga

img
Gotong royong perbaikan sanitasi/toilet umum dan posyandu di Kelurahan Pesawahan Kecamatan Telukbetung Selatan, Kota Bandarlampung./ist

MOMENTUM, Telukbetung Selatan--Komunitas pemuda Youth Sanitation Concern (YSC) menggelar program sosial berupa rehab sarana toilet umum dan posyandu di Kelurahan Pesawahan, Kecamatan Telukbentung Selatan, Kota Bandarlampung.

Kegiatan yang melibatkan para mahasiswa tersebut menjadi bagian dari  program Millenials Fight Covid-19 atua kaum muda melawan covid-19. Program tersebut juga didukung organissi nirlaba, International Water Secretariat of the Swiss Agency for Development and Cooperation dan SNV Netherland Development Organisation.

"Tujuannya dari program ini untuk lebih meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menerapkan pola hidup bersih dan sehat, sebagai salah satu upaya mencegah penularan covid-19,"  kata Koordinator YSC Muhammad Ilham Afandioor, Minggu (18-10-2020).

Melalui program tersebut, lanjut dia, YSC berupaya menjawab kebutuhan masyarakat terhadap sarana sanitasi yang sehat.

“Dengan sarana sanitasi yang sehat, tentu masyarakat lebih nyaman untuk menerapkan pola hidup besih, seperti mencuci tangan yang menjadi bagian dari penerapan protokol kesehatan untuk mencegahan penularan covid-19,”  terangnya.

Sebelumnya, YSC juga menggelar menyosialiasian  tata cara mencuci tangan sesuai standar kesehatan, kepada masyarakat. Terutama kaum muda dan anak-anak di wilayah setempat. 

Ketua YSC Khorik Istiana mengatakan, di masa pandemi  covid-19, perilaku hidup bersih dan sehat harus menjadi prioritas.  Karen itu, masyarakat harus mendpatkan akses berupa saran toilet dan sanitasi yang sesuai standar kesehatan.

"Toilet yang sehat bisa meningkatkan kualitas hidup seseorang, sehingga akan terhindar dari penyakit dan lebih produktifit dalam melaksanakan aktifitas kesehatarian,”  terangnya.

Selain menyiapkan akses sanitasi sehat, upaya meningkatkan pemahaman masyarakat terhadap pentingnya penerapan pola hidud sehat dan bersih juga harus dilakukan.

“Untuk meningkatkan pemahaman masyarakat terhadap pentingnya penerapan pola hidup sehat, terutama di masa pandemi covid-19 saat ini, kami juga rutin melakukan sosialiasi pada masyarakat,” ungkapnya.

Camat Telukbetung Selatan Ichwan Aji Wibowo mengapresiasi upaya YSC merehan sarana toilet umum dan posyandi di wilayah setempat.

“Kegiatan ini sangat menarik, selain memperbaiki toilet, pengecatan atau mural ini dapat mempercantik dinding juga memiliki pesan yang baik. Kegiatan mural ini mungkin bisa dilakukan di tempat lain,” harapanya. 

Hal senda disampaikan Ketua RT 047 Kelurahan Pesawahan  Nur Azizah. Dia berharap kegiatan tersebut  dapat menumbuhkan kesadaran untuk selalu menerapkan pola hidup bersih dan sehat.

"Warga kami pun sudah berdiskusi untuk perawatan toilet umum yang telah direhab  ini. Salah satunya nanti akan dilakukan piket dan pembayaran iuran yang dananya digunakan untuk perawatan toilet ini," kata Nur Azizah. (**)

Laporan: Alfany  Pratama

Editor: Munizar






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos