Waspada! Puluhan Lubang Mengintai di Flyover Gajahmada

img
Pengguna jalan menghindari lubang-lubang di Flayover Gajah Mada./Alfanny

MOMENTUM, Bandarlampung-- Pengguna jalan di Kota Bandarlampung harus lebih waspada melintasi jembatan layang (Flyover) jalan Gajah Mada--Ir Juanda.

Terutama saat musim penghujan seperti saat ini. Karena banyak lubang besar mengintai di flyover yang dibangun sejak tahun 2013 lalu.

Berdasarkan pantauan harianmomentum.com, Senin (16-11-2020). Ada sekitar dua puluhan lubang di lokasi karena lapisan aspal sudah megelupas.

Sekitar enam lubang diantaranya tergolong besar dengan diameter 30-35 centimeter (cm) berkedalaman 3-6 cm.

Selanjutnya ada 14 lubang kecil dengan diameter 15-25 cm dengan kedalaman mencapai 2-4 cm.

Feby Ardiansyah, pengendara sepeda motor mengaku was-was saat melintas di lokasi. Terlebih, saat ini musim penghujan karena posisi lubang tertutup genangan air.

"Kadang saya lebih milih lewat jalur bawah, karena di atas banyak lubang apalagi saya punya gangguan mata. Penglihatan agak kabur," ungkapnya.

Menurut Feby kondisi jalan seperti itu bisa membahayakan pengguna jalan, terutama bagi pengendara motor. "Bisa kaget dan takut jatuh, pelan-pelan kalau lewat flyover situ," ucapnya.

Feby berharap instansi terkait dapat segera memperbaiki aspal di flyover itu. "Ya semoga segera diperbaiki supaya lebih nyaman dan aman," ucapnya.

Sementara lubang juga terdapat di flyover ruas jalan Wayhalim—Kimaja. Setidaknya ada tiga lubang di lokasi tersebut.

Satu lubang berdiameter sekitar 25 cm dengan kedalaman 3 cm. Sisanya lubang-lubang kecil dengan diameter 10 cm.

Pengendara motor Rocky, mengatakan sebaiknya cepat-cepat ditambal supaya tidak besar. "Semoga cepat diperbaiki," ungkapnya.

Sementara Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Bandarlampung Iwan Gunawan belum berhasil dikonfirmasi terkait hal itu.

Berulang kali dihubungi dia tidak merespon. Padahal nomor ponselnya dalam keadaan aktif.

Laporan: Alfanny

Aditor: Andi Panjaitan






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos