BPOM Izinkan Lansia Divaksin, Gubernur: Saya Siap

img
Gubernur Arinal Djunaidi.

MOMENTUM, Bandarlampung--Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) menyetujui pemberian vaksin Covid-19 buatan perusahaan farmasi China, Sinovac Life Sciences Co Ltd kepada orang yang berusia lebih dari 60 tahun.

Hal itu berdasarkan surat BPOM Nomor: T-RG.01.03.32.322.02.21.00605/NE tertanggal 5 Februari 2021.

Menanggapi itu, Gubernur Arinal Djunaidi mengaku dengan adanya kabar tersebut. Karena itu, Arinal pun siap divaksin covid-19 karena memang telah diizinkan.

"Dari awal saya memang sudah siap divaksin. Karena usia saya sudah 64 tahun makanya belum. Jadi saya sangat senang saat mendengarnya," jelasnya saat diwawancarai di Mahan Agung, Senin (8-2-2021).

Meski demikian, gubernur menyebutkan masih menunggu vaksin dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) yang difokuskan untuk orang-orang yang berusia di atas 60 tahun.

"Yang untuk di atas 60 tahun akan dikirim. Jadi saya akan memulainya dan mengajak untuk tidak takut divaksin," terangnya. (**)

Laporan/Editor: Agung DW






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos