Pengembangan Pertanian dan Hortikultura, Pemprov Petakan Lahan di Tiga Kabupaten

img
Asisten Bidang Perekonomian dan Hortikultura Edi Yanto

MOMENTUM, Bandarlampung--Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung menyiapkan lahan di tiga kabupaten untuk pengembangan pertanian dan hortikultura. Ketiganya: Tanggamus, Pesisir Barat dan Lampung Barat.

Gubernur Arinal Djunaidi mengatakan, hal itu merupakan tindak lanjut dari video conference (vicon) dengan Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan beberapa waktu lalu.

"Jadi kita sudah memetakan tiga daerah itu dan nanti disiapkan proposal untuk diajukan ke menteri," kata Arinal di Mahan Agung, Kamis (11-2-2021).

Gubernur menjelaskan, Menko Manives meminta menyiapkan lahan yang ketinggiannya berada di kisaran 700 hingga 1.200 meter di atas permukaan laut (MDPL).

Lahan tersebut akan digunakan untuk pengembangan kawasan pertanian dan hortikultura.

"Lampung sebagai daerah pertanian dan lumbung pangan nasional. Pak Luhut minta pemetaan dua ribu hektare kita sanggupi lebih dari itu. Tanaman juga sudah kita petakan nanti tinggal mereka pilih kira-kira mana yang cocok," jelasnya.

Sementara, Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Lampung Edi Yanto mengatakan telah melakukan pemetaan di tiga kabupaten pada tanggal 3 hingga 5 Februari.

Dia menjelaskan, hasil pemetaan di Kecamatan Ulubelu Kabupaten Tanggamus ada lahan yang tersedia sekitar 2.600 hektare.

"Itu berpeluang untuk pengembangan kopi dan lada. Tetapi, mereka berpengalaman menanam pisang, alpukat, cabai merah dan bawang merah," sebutnya. 

Kemudian di Pesisir Barat, hanya ada sedikit lahan yang tersedia. "Tapi mungkin ini (Pesisir Barat) tidak akan disusur proposalnya," tuturnya.

Sedangkan untuk di Lampung Barat, dia mengatakan, ada beberapa lokasi yang dipantau: Sukolau, Sekincau, Balikbukit, Ghiham, Sukamaju dan Sumberjaya.

"Di sana ada lahan tersedia sekitar 6 ribu hektare. Yang paling banyak di Sukau, Balikbukit, Sekincau dan Ghiham," sebutnya.

Dia menerangkan, petani Lampung Barat berpengalaman menanam kentang, kubis, bawang, wortel, tomat dan cabai.

"Itu petani yang sudah lama mengenal . Apakah nanti akan diarahkan ke cabai bawang atau yang lainnya," sebutnya.

Dia menjelaskan, berdasarkan hasil pemetaan hanya Tanggamus dan Lampung Barat yang berpeluang untuk pengembangan pertanian dan hortikultura.

Karena itu, dia mengatakan, akan menyusun proposal untuk diajukan ke Menko Manives terkait pengembangan hortikultura. (**)

Laporan/Editor: Agung DW






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos