Walikota Metro: Rawat Kendaraan Dinas dengan Baik

img
Walikota Metro, Wahdi Siradjuddin mengencek kendaraan dinas.

MOMENTUM, Metro--Walikota Metro, Wahdi Siradjuddin meminta pemegang kendaraan dinas (randis) merawat randisnya dengan baik.

Randis merupakan sarana penunjang kerja agar tugas pemerintahan yang dijalankan berjalan dengan optimal.

“Setiap pegawai pemegang kendaraan dinas harus memperhatikan kondisi kendaraannya. Apabila ada kendala segera laporkan agar cepat untuk ditindaklanjuti,” kata Wahdi saat melakukan pengecekan randis Pemkot Metro di Lapangan Iringmulyo Kecamatan Metro Timur, Kamis (25-3-2021).

Menurut Wahdi, pengecekan terhadap randis akan dilakukan secara rutin. Tujuannya supaya randis yang ada terpelihara dengan baik.

"Randis merupakan kendaraan operasional. Jadi pengecekan randis harus rutin dilakukan, supaya randis terdata dan terpelihara dengan baik," ucapnya.

Sementara, Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Metro, Supriyadi mengatakan, pemeriksaan dan pengecekan dilakukan terhadap 159 randis roda empat milik Pemkot Metro. Sementara randis lainnya sedang digunakan untuk operasional.

"Pengecekan kendaraan dinas meliputi pengecekan lampu kendaraan, mesin kendaran serta surat-surat kelengkapan kendaraan," jelasnya.(**)

Laporan: Adipati Opie/Rio

Editor: M Furqon.







Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos