MOMENTUM, Gunungsugih--Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Lampung Tengah bekerjasama dengan PT Pos Indonesia untuk tingkatkan pelayanan publik.
Penandatanganan naskah kerjasama atau MoU berlangsung di Gunungsugih, Lampung Tengah, Kamis (1-4-2021). Dihadiri Bupati Musa Ahmad, didampingi Kepala Disdukcapil Genta Surimuda.
Masyarakat yang sudah melakuan pendataan administrasi kependudukan, kata Musa, tidak perlu di kantor Disduscapil. Nanti akan diantarkan melalui PT Pos.
Musa berharap PT Pos Indonesia tidak hanya bekerjasama dengan Disdukcapil, tetapi jua dinas lainnya yang berkaitan dengan pelayanan masyarakat.
Pada kesempatan itu, Musa Ahmad melapas para petugas Pos yang mengantar dokumen kependudukan kepada masyarakat. Sehingga tidak ada lagi masyarakat yang percaya kepada oknum yang tidak bertanggung jawab dalam hal pelayanan publik. (*)
Laporan: Jht/Ijal
Editor: M Furqon
Editor: Harian Momentum