Hari Kedua Patuh Krakatau, Polres Lamtim Ingatkan Pengendara Soal Prokes

img
Pelaksanaan hari kedua Operasi Patuh Krakatau 2021 di Lampung Timur.

MOMENTUM, Sukadana--Hari kedua Operasi Patuh Krakatau 2021, aparat Polres Lampung Timur terus melakukan imbauan kepada pengguna jalan yang melintas di Kecamatan Sukadana, Selasa (21-9-2021).

Kegiatan yang dilaksanakan di Simpang TL Desa Matarammarga, Kecamatan Sukadana dipimpin Kasat Lantas Polres Lamtim IPTU Bima Alief Caesar Gumilang.

Kasat Lantas Polres Lamtim IPTU Bima Alief Caesar Gumilang mengatakan selain melakukan imbauan kepada pengguna jalan untuk patuhi protokol kesehatan, petugas juga melakukan imbauan terkait dengan tertib berlalu lintas.

"Masyarakat yang melintas wajib mematuhi protokol kesehatan, dan juga mematuhu rambu lalu lintas sehingga tercipta kamseltibcarlantas di wilayah hukum setempat," ujar Iptu Bima.

Lebih lanjut Kasat menambahkan, Ops patuh yang dilaksanakan ini menyasar masyarakat pengguna jalan baik roda dua dan roda empat serta masyarakat sekitar untuk tetao disiplin berlalu lintas.

Kasat juga mengatakan meski PPKM sudah turun level tapi masyarakat tidak harus merayakannya namun tetap mematuhi protokol kesehatan (prokse) mencegah Covid-19.

"Pandemi Covid-19 belum selesai jadi meskipun sudah turun level masyarakat harus tetap waspada dan jangan sampai lengah serta tetap jaga kesehatan," kata kasat.

Meski begitu, dia mengingatkan seluruh elemen masyarakat tanpa terkecuali. Termasuk yang sudah divaksin, agar tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan dengan cara menerapkan 5M yaitu memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan mengurangi mobililitas untuk mencegah penularan Covid-19.(**)

Laporan: Arif Fahrudin

Editor: Agus Setyawan






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos